Prime Video Rilis Trailer Resmi dan Poster untuk The Bluff
Dibintangi Priyanka Chopra Jonas & Karl Urban, Tayang di Prime Video pada 25 Februari

ZETIZENS.ID – Amazon MGM Studios merilis trailer resmi dan poster untuk The Bluff yang akan tayang pada 25 Februari di Prime Video.
Sebuah petualangan penuh ketegangan yang memadukan latar sejarah dengan sentuhan sinematik modern, The Bluff menghadirkan rangkaian duel pedang yang menegangkan, jebakan taktis, serta perkelahian brutal yang intens.
Film aksi-petualangan ini dapat dinikmati bersama teman dan keluarga, sekaligus menjadi pengingat akan sejauh apa seseorang rela berjuang demi melindungi orang-orang yang dicintai.
Priyanka Chopra Jonas menghadirkan penampilan yang garang dan intens dalam peran yang belum pernah dia mainkan sebelumnya sebagai Ercell “Bloody Mary” Bodden, tokoh utama yang kompleks dan dinamis.
Dia terlibat dalam pertarungan berbahaya melawan masa lalunya yang penuh kekerasan demi melindungi keluarganya.
Priyanka Chopra Jonas menghadirkan penampilan yang luar biasa dan intens, berbeda dari peran-perannya sebelumnya, sebagai tokoh utama yang kompleks dan dinamis, Ercell “Bloody Mary” Bodden.
Dia harus menjalani pertarungan berbahaya melawan masa lalunya yang kelam demi menjaga keselamatan keluarganya.
Disutradarai oleh Frank E. Flowers dan ditulis bersama Joe Ballarini, The Bluff menghidupkan sebuah film thriller berskala epik berlatar Kepulauan Cayman, wilayah yang kaya akan sejarah dan budaya.
Film ini menampilkan lokasi yang memukau, termasuk Skull Cave dan tebing ikonik yang menjadi ciri khas kawasan tersebut.
Anthony Russo, Joe Russo, dan Angela Russo-Otstot bertindak sebagai produser melalui rumah produksi mereka, AGBO.
Dikenal akan kemampuannya memadukan konsep besar dengan emosi yang kuat dalam penceritaan, AGBO membawa kualitas sinematik dengan tingkat ketelitian tinggi yang menjadi ciri khas karya-karya The Russo Brothers, seperti Avengers: Endgame dan Extraction.
Film The Bluff dibintangi oleh Priyanka Chopra Jonas, Safia Oakley-Green, Temuera Morrison bersama Ismael Cruz Cordova, dan Karl Urban.
Film ini ditulis oleh Joe Ballarini & Frank E. Flowers yang sekaligus menjadi sutradara dan produser eksekutif. Produser eksekutif lainnya termasuk, Kassee Whiting, Ari Costa, Chris Castaldi, Nick Van Dyk, Thorsten Shumacher, Sarah Halley Finn, Zoe Saldaña.
Kisah The Bluff
Ercell “Bloody Mary” Bodden (Priyanka Chopra Jonas) mengira dirinya telah berhasil meninggalkan masa lalunya yang kelam sebagai seorang bajak laut.
Dia menemukan ketenangan di Kepulauan Cayman bersama suami tercintanya, T.H. (Ismael Cruz Cordova), putra mereka Isaac (Vedanten Naidoo), serta adik iparnya, Elizabeth (Safia Oakley-Green). Namun, kedamaian itu hancur ketika mantan kaptennya yang kejam, Connor (Karl Urban), datang untuk membalas dendam.
Terpaksa menghadapi kembali masa lalu kelam yang selama ini telah dikubur, Ercell terjerumus kembali ke dalam permainan mematikan penuh rahasia dan perjuangan untuk bertahan hidup.
Memiliki kemampuan berpedang yang mematikan, jebakan-jebakan cerdas, dan tekad kuat untuk melindungi orang-orang yang dia cintai, Ercell melancarkan serangan brutal melawan kru Connor yang tak kenal ampun.
Perjuangannya menyelamatkan keluarganya berubah menjadi perjalanan penebusan diri, saat dia merebut kembali kekuatannya dan merangkul kembali sosok pejuang yang pernah dia tinggalkan.
Berlatar pemandangan menakjubkan Skull Cave dan tebing-tebing menjulang di Cayman Brac, The Bluff karya produser Anthony dan Joe Russo menjadi film aksi-petualangan yang kasar dan memacu adrenalin, tentang keluarga, bertahan hidup, dan kekuatan cinta seorang ibu yang tak tergoyahkan. (Sobri)







