Seleb

Si Ulat Penakut Lagu Kelulusan Gracia JKT48, Ini Liriknya

ZETIZENS.ID – Pada Desember 2025 lalu, Shania Gracia resmi lulus dari JKT48. Menandai perjuangannya membesarkan nama JKT48 sebagai member dan kapten lebih dari 11 tahun, member generasi 3 JKT48 ini diberi kesempatan membawakan lagu kelulusan.

FYI, tidak semua member JKT48 mendapatkan lagu kelulusan. Hanya beberapa. Seperti Melody dengan lagu Dirimu Melody, Haruka dengan Sungai Impian, dan beberapa lagi seperti Shanju dan Yupi.

Lagu kelulusan Gracia yakni berjudul “Si Ulat Penakut” (Yowamushi Kemushi). Official Image Video telah dirilis, menampilkan momen-momen Gracia di JKT48 Gracia JKT48. Sudah bisa didengar dan disaksikan di YouTube JKT48.

Ini adalah lagu solo perpisahan (graduation song) untuk Shania Gracia dari JKT48, yang dirilis bertepatan dengan konser ulang tahun JKT48 ke-14 dan pengumuman kelulusannya sebagai kapten JKT48 Gracia.

Lagu ini menceritakan perjuangan seseorang untuk berani keluar dari zona nyaman, menggambarkan perjalanan Gracia dari awal bergabung hingga kelulusannya.

FYI, ini merupakan adaptasi lagu solo Yukirin AKB48 (Kashiwagi Yuki). Lagu ini tentang perjuangan menjadi lebih berani, meninggalkan zona nyaman, dan tumbuh menjadi lebih dewasa, mencerminkan pengalaman Gracia.

Lirik lagu Si Ulat Penakut

Titik-titik hujan basahi jendela
Mengaburkan apa yang terlihat
Di sana terpantul bayang-bayang pipiku
Saling menumpuk dan mengalir turun
Walau diriku menahan tangis
Tetap di sini aku yang ringkih
Meski mencoba terus semangat
Kesedihan pun tak kunjung pergi
Kelopak bunga cinta
Yang turun berguguran
Musim semi yang tumbuh
Mekar begitu indah
Angin yang menghembusnya
Hilang entah ke mana
Memikirkan dirimu
Aku ulat penakut
Angin yang menghembusnya
Hilang entah ke mana
Memikirkan dirimu
Aku ulat penakut
Saat berakhir musim dingin panjang
Senyuman ini kan kuperlihatkan
Hingga waktunya hujan berhenti
Seperti ini sedikit lagi
Saat berakhir musim dingin panjang
Senyuman ini kan kuperlihatkan
Hingga waktunya hujan berhenti
Seperti ini sedikit lagi
Kelopak bunga cinta
Yang turun berguguran
Musim semi yang tumbuh
Mekar begitu indah
Angin yang menghembusnya
Hilang entah ke mana
Memikirkan dirimu
Aku ulat penakut

Tidak Asing

Laman IDN membahas, bagi penikmat musik 48 Group khususnya AKB48, lagu “Si Ulat Penakut” tentu sudah tidak asing. Ini merupakan versi Indonesia dari lagu berjudul “Yowamushi Kemushi”, yang dinyanyikan Yuki Kashiwagi alias Yukirin eks AKB48.

“Yowamushi Kemushi” dirilis pada 2015 dan menjadi coupling song untuk album AKB48 berjudul Koko ga Rhodes da, Koko de Tobe!

Saat Gracia mengunggah potret di balik layar syuting untuk video lagu ini, Yukirin meninggalkan komentar menggunakan bahasa Indonesia. Ia mengucapkan terima kasih dan mengungkapkan rasa senangnya, karena Gracia memilih lagu ini sebagai lagu kelulusannya.

Lagu “Si Ulat Penakut” mendapat banyak pujian, sekaligus kesedihan karena ini merupakan lagu kelulusan Gracia JKT48.

Kamu sudah mendengarkan lagu ini, Zet? (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button
zetizens.id