Siapa Dia, Film Bertema Musikal Bertabur Bintang

ZETIZENS.ID – Wah bakal ada film berjudul Siapa Dia. Film bertema musikal ini digadang-gadang bakal menjadi penyegar di tengah gempuran film horor yang masih mendominasi.
Laman IDN menyebut, kehadiran pemain yang bertabur bintang pun semakin meningkatkan ekspektasi penggemar.
Selain Amanda Rawles dan Morgan Oey yang telah dikonfirmasi menjadi pemain, film ini pun juga menjadi ajang reuni bagi Nicholas Saputra dan Ariel Tatum.
Film Siapa Dia membawa penonton untuk mengikuti kisah Layar, bintang film ternama yang merasa jenuh dengan kariernya. Karena hal tersebut, Layar jadi berkeinginan membuat teater musikal berlatar belakang sejarah keluarga dengan menghadirkan generasi keluarga.
Disutradarai oleh Garin Nugroho, film ini akan mengajak penonton untuk bernostalgia sambil bernyanyi dan menari bersama. (Zee)