Life Style

Habit Tracker: Bantu Atur Diri Menjadi Produktif!

ZETIZENS.ID –.Sebagai manusia yang memiliki berbagai macam aktivitas penting seperti sekolah, bekerja, kuliah, dan sebagainya, terkadang memiliki waktu yang terbuang secara percuma. Entah karena terdistraksi hal lain atau alasan lain.

Hal tersebut mengurangi produktivitas diri, maka dari itu habit tracker dapat menjadi solusinya.

Habit tracker adalah istilah yang digunakan untuk kegiatan mencatat dan memantau segala aktivitas yang dikerjakan diri sendiri selama seharian.

Dengan habit tracker dapat membantu melacak kebiasaan baik yang ingin dibangun, seperti olahraga, membaca, atau meditasi, serta kebiasaan buruk yang ingin dihilangkan, seperti menghabiskan terlalu banyak waktu di media sosial atau boros jajan.

Untuk melakukan hal tersebut mudah saja, kamu bisa tuliskan di diary, atau melalui aplikasi yang dapat diunduh di Playstore, atau kamu dapat membuat habit tracker dengan aplikasi Excel yang sekarang sudah banyak template tersedia di internet.

Manfaat dari penggunaan habit tracker ini adalah membudayakan disiplin kepada diri sendiri sehingga produktivitas diri dapat meningkat dan banyak pekerjaan yang dapat dilakukan secara tersistematis. Sangat membantu bagi usia produktif agar terus melakukan hal positif.

Hal ini tentu sangat mudah ketika direncanakan, namun akan sulit ketika dimulai dan merutinkannya untuk itu pelan-pelan saja dan mulai dari aktivitas yang sering kamu kerjakan terlebih dahulu! (Triesna)

Tulisan Terkait

Back to top button