Natasha Wilona Bintangi Serial Happy Birth-Die, Keluar dari Zona Nyaman

ZETIZENS.ID – Natasha Wilona mendapatkan job baru, yakni menjadi pemeran utama dalam serial Happy Birth Die.
Usut punya usut, karakternya dalam film tersebut sangat bertolak belakang dengan kepribadiannya.
Serial yang tayang sejak Jumat, 12 Januari 2024 di Vidio ini menyita perhatian karena mengambil Natasha Wilona sebagai pemain utamanya yang mana diketahui peran Natasha Wilona dalam serial ini berbeda dengan serial atau pun film yang pernah ia bintangi sebelumnya.
Selama menjalani proses syuting Happy Birth-Die, Natasha mengaku mendapatkan banyak pengalaman dan tantangan. Misalnya dalam mendapatkan satu adegan harus dilakukan syuting berhari hari.
Natasha Wilona mengaku bahwa sosok Pijar yang ia perankan adalah sosok yang misterius, sedangkan Natasha Wilona ialah orang yang sangat mudah sekali tertawa. Hal itu bertolak belakang dengan karakternya di dunia nyata.
“Aku tuh orangnya ramai dan mudah tertawa. Sementara Pijar itu sosok yang misterius, tertutup, dingin. Ini tantangan sih buat menghidupkan karakter Pijar,” kata Natasha Wilona.
Happy Birth-Die diproduksi oleh Screenplay Films, dan disutradarai oleh Kuntz Agus dengan mengusung genre drama, fantasi, misteri.
Selain Natasha Wilona, serial ini juga menghadirkan deretan bintang muda berbakat seperti Emir Mahira, Fadi Alaydrus, Zee JKT48, dan Gracia JKT48.
Sebagai Pijar, penampilan Natasha dibuat menjadi lebih gelap dan secara karakter ia menjadi perempuan judes yang memiliki kemampuan melihat kematian seseorang yang sedang berulang tahun.
Dari segi penampilan dalam karakter ini pun rupanya Natasha Wilona mengaku sangat berbeda dengan gaya penampilannya di dunia nyata. Namun atas perbedaan-perbedaan itu, ia merasa tertantang.
“Tantangannya adalah aku bukanlah anak yang punya kemampuan spesial, aku juga bukan tipikal orang yang jutek atau tertutup,” ujar Natasha Wilona saat konferensi pers di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (10/1/2024).
Selama ini Natasha Wilona kerap kali berperan sebagai gadis baik hati, kalem, dan disukai banyak orang. Namun, di series Happy Birth-Die, Natasha Wilona ingin keluar dari zona tersebut, agar peran yang dimainkannya tak membosankan.
Natasha mengatakan, ia banyak berdiskusi dengan tim produksi untuk hasil akhir terbaik. Menurutnya, Happy Birth-Die juga merupakan serial yang membuatnya keluar dari zona nyaman.
“Ini adalah series pertama aku keluar dari zona yang nyaman yang biasanya romance komedi terus yang anak SMA. Terus tiba-tiba jadi cewek yang sudah di perusahaan juga wanita karier yang punya kemampuan khusus,” tutur Natasha Wilona. (Sarah)