BDx Indonesia Dukung Komunitas Terdampak Banjir di Sumatra

ZETIZENS.ID – Seiring dengan bencara banjir bandang yang menerpa masyarakat di sejumlah wilayah Sumatra, BDx Indonesia bekerja sama dengan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) dan Filantra Foundation untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan darurat bagi masyarakat terdampak, khususnya keluarga yang terpaksa mengungsi akibat bencana tersebut.
Akses air bersih dan makanan sehari-hari merupakan salah satu kebutuhan paling kritis selama keadaan darurat.
BDx Indonesia bersama Indosat meluncurkan inisiatif bantuan bersama yang berfokus pada penyediaan air minum bersih dan pengoperasian Posko Dapur Umum di daerah terdampak banjir.
Upaya ini bertujuan untuk membantu melindungi kesehatan masyarakat, mengurangi risiko penyakit yang ditularkan melalui air, dan memastikan keluarga yang terpaksa mengungsi, anak-anak, dan relawan mendapatkan gizi yang memadai selama masa pemulihan.
Sejak terjadinya banjir, inisiatif ini telah mendukung delapan pos dapur umum di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat, menyalurkan sekitar 23.000 porsi makanan dan menjangkau sekitar 2.000-3.000 penerima manfaat, termasuk warga terdampak serta relawan yang terus bekerja di lokasi untuk mendukung upaya pemulihan.
“Pada saat-saat krisis, hal yang paling dibutuhkan oleh komunitas adalah perasaan bahwa mereka didukung dan tidak dilupakan,” ungkap Agus Hartono Wijaya, Presiden Direktur & CEO BDx Indonesia. “Menyediakan air bersih dan makanan hangat adalah cara sederhana namun bermakna untuk membantu keluarga terdampak memulihkan kekuatan dan martabat mereka saat menghadapi situasi sulit ini.”
Dukungan Untuk Komunitas Terdampak di Seluruh Sumatra
Di Aceh, bantuan menjangkau masyarakat di Aceh Tamiang, Pidie Jaya, Bireuen, Bener Meriah, dan Aceh Tengah (Takengon), wilayah yang mencakup daerah dataran rendah dan pegunungan, di mana banjir mengganggu aktivitas sehari-hari dan akses ke layanan dasar.
Di Sumatra Utara, upaya tanggap darurat difokuskan pada wilayah Kabupaten Langkat, untuk membantu masyarakat terdampak banjir mempertahankan akses terhadap kebutuhan pokok, termasuk makanan harian di tengah kondisi yang menantang.
Sementara itu, di Sumatra Barat, operasional dapur umum mendukung masyarakat di Kabupaten Agam dan Kota Padang, di mana banjir mempengaruhi permukiman penduduk dan aktivitas lokal.
Di semua lokasi, inisiatif ini menekankan empati dan keselamatan, memastikan bahwa keluarga yang terdampak tidak hanya memperoleh kebutuhan dasar, tetapi juga merasakan solidaritas serta dukungan moral selama masa ketidakpastian.
Kolaborasi antara BDx Indonesia dan Indosat mencerminkan komitmen bersama terhadap tanggung jawab sosial dan ketangguhan komunitas. Melalui kerja sama erat dengan mitra lokal dan komunitas, kedua organisasi berupaya mendukung penanganan darurat sekaligus berkontribusi pada pemulihan jangka panjang agar keluarga terdampak dapat membangun kembali kehidupan mereka. (Sobri)







