10 Sinetron Indonesia dengan Episode Terbanyak, Lebih dari 3.000 Episode

ZETIZENS.ID – Warga plus enam dua termasuk yang betah mengikuti cerita yang ditayangkan dalam layar televisi hingga berepisode-episode. Bahkan sampai lebih dari tiga ribu episode.
Akun X Muklis Nonton membagikan cuitan tentang 10 Sinetron Indonesia dengan episode terbanyak:
1. Tukang Ojek Pengkolan – Episode 3.522
2. Dunia Terbalik – Episode 2.935
3. Tukang Bubur Naik Haji: The Series – Episode 2.185
4. Tawa Sutra – Episode 2.151
5. Anak Langit – Episode 1.560
6. Jodoh Wasiat Bapak – Episode 1.380
7. Ikatan Cinta – Episode 1.372
8. Amanah Wali – Episode 1.237
9. Cinta Fitri – Episode 1002
10. Samudra Cinta – Episode 673
FYI, sinetron adalah singkatan dari sinema elektronik. Ini merupakan karya drama audiovisual bersambung yang diproduksi khusus untuk ditayangkan di stasiun televisi.
Sinetron umumnya mengangkat cerita kehidupan sehari-hari yang penuh konflik emosional, percintaan, atau isu sosial, dengan fokus pada pengembangan karakter dalam jangka panjang.
Bukan hanya Indonesia, stasiun televisi Indonesia sejak lama memutar tayangan cerita dari negara luar seperti telenovela dari Meksiko, drama Turki, serial India bahkan dari Thailand. Berbeda dengan drama Korea atau drama China dengan episode pendek, sinetron bahkan bisa berpuluh kali lipat dalam hal jumlah episode.
Opera Sabun
Berasal dari kata sinema dan elektronik, sering sinetron disebut juga sebagai drama seri atau opera sabun.
Ciri khasnya menggunakan teknik sinematografi yang direkam pada pita video/format digital, biasanya memiliki alur cerita melodrama yang panjang dan sering menggunakan teknik stripping (tayang setiap hari).
Sinetron dibuat untuk menghibur penonton di rumah serta seringkali menyisipkan pesan moral atau nilai sosial.
Di Indonesia, sinetron berkembang pesat sebagai salah satu tayangan utama televisi, dengan pionir seperti Losmen atau Si Doel Anak Sekolahan.
Sinetron berbeda dengan film layar lebar dari segi durasi, proses produksi yang lebih cepat (kejar tayang), dan media penayangannya.
Apakah kamu masih suka nonton sinetron? Seperti Asmara Gen Z di SCTV atau Pernikahan Dini Gen Z di MDTV? (Zee)







