Seleb

Kuncir Rambut di Konser Dewa 19, Ello Viral di Media Sosial

ZETIZENS.ID – Pengguna TikTok dan X ramai-ramai membahas Ello yang menguncir alias mengikat rambut saat konser Dewa 19 di GBK beberapa waktu lalu.

Video Ello menguncir rambut beredar viral di media sosial seperti TikTok. Bahkan banyak yang memparodikan.

Laman Insertlive mengulas, Marcello Tahitoe atau Ello kini memang sering diajak Dewa 19 untuk jadi vokalisnya. Saat Dewa 19 mengadakan konser di GBK, Ello bukan hanya menyanyi tapi bikin Baladewa histeris. Momen inilah disebut Baladewa histeris.

FYI, konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0 di GBK pada 6 September 2025 mulai pukul 18.30 WIB lalu, berbagi panggung dengan sederet musisi legendaris dunia.

Spontan

Laman Suara menyebut, pada video yang beredar di media sosial, Ello tampak sedang mengambil jeda saat bernyanyi.

Dari atas panggung, tiba-tiba dia menggulung dan menguncir rambut panjangnya.

Melihat hal itu, para penonton pun histeris. Mereka terpana melihat Ello yang begitu keren sekaligus seksi saat mengikat rambutnya.

Ello memberikan reaksi soal video yang viral ini. Menurut dia, hal itu bukan sesuatu yang direncanakan.

Dia berdalih mengikat rambut hanya karena gerah.

“Iya dengan nguncir-nguncir rambut itu sebenarnya nggak direncanakan juga ya, memang lagi situasi panggung kan kadang-kadang tuh suka panas ya,” kata Ello kepada Suara.com saat dihubungi melalui pesan singkat, Selasa (23/7/2024).

“Apalagi dengan lighting yang begitu besar gitu ya apa namanya, exposure-nya jadi kayak panas,” ucapnya menyambung.

Ayah satu anak tersebut mengaku tak menyangka cuma mengikat rambut bisa membuat suasana ramai hingga dirinya viral.

Bagi Ello, menguncir rambutnya yang panjang sudah menjadi hal biasa dan dia lakukan sehari-hari.

“Apalagi memiliki rambut panjang jadi kayak ya sudah ngikat aja gitu, tapi ternyata tanggapannya lumayan ramai gitu,” tutur Ello.

Penyanyi 41 tahun tersebut mengakui kalau saat ini orang-orang lebih menyukai Ello yang berambut panjang daripada berambut cepak seperti belasan tahun lalu.

“Tapi sekarang orang kalau banyak ditanya, nggak suka malah justru kalau saya rambut pendek, jadi lebih ingin mempertahankan rambut gondrongnya,” pungkas Ello. (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button
zetizens.id