Seleb

Keren! Putri Ariani Kolaborasi dengan Produser Musik Dunia

ZETIZENS.ID – Kembali menorehkan prestasi, Putri Ariani bekerjasama dengan produser musik internasional terkenal.

Perempuan berbakat jebolan America’s Got Talent musim 18 ini memang sudah banyak menorehkan prestasi skala dunia.

Setelah sukses dengan lagu Loneliness, kini Putri Ariani rilis lagu terbaru berjudul Who I Am yang berkolaborasi bareng produser musik ternama yakni Alan Walker.

Lagu tersebut juga dinyanyikan oleh penyanyi asal Norwegia, Peder Elias. Kabar kolaborasi antara Alan Walker dengan Putri Ariani diketahui dari dari unggahan Instagram Story Alan Walker pada Rabu, 3 Desember, dia mengumumkan bahwa karya barunya bersama Putri Ariani dan Peder Elias dirilis pada Kamis, 4 Januari 2024.

“Our song is coming out this thursday! Make sure to listen to it as soon as it drops by pre-saving below. I’m so excited to share this one with the world,” tulisnya.

Bila diterjemahkan ke bahasa Indonesia, tulisannya tersebut memiliki arti “Lagu kami akan dirilis Kamis ini! Pastikan kalian mendengarkannya segera setelah dirilis dengan melakukan pra-simpan di bawah ini. Saya sangat bersemangat untuk membagikan lagu ini kepada dunia.”

Prestasi dan seni bermusik Putri Ariani yang sampai ke kancah dunia tak perlu diragukan lagi.

Berkolaborasi dengan penyanyi dan penulis lagu asal Norwegia, Putri membagikan cuplikan video Peder Elias saat menyanyikan single baru mereka.

Putri Ariani membagikan kebahagiaannya melalui postingannya di Instagram. “Bismillahirrahmanirrahim. Yeeeay!! Very excited to start this new year with a new song with @alanwalkermusic and @pedereliaas. Can’t wait for you to here it and share our feeling by this song. Are you ready? 4 Januari 2024. #whoiam #putriariani #alanwalker,” tulis Putri Ariani di Instagram.

Lagu yang dirilis Putri Aryani ini tidak hanya mendapat sambutan positif dari penggemar, tetapi juga mencatatkan fakta menarik.

Pasalnya, seperti yang diketahui bahwa Who I Amditulis oleh Alan Walker, Peder Elias, dan Noah Cyrus, juga diproduseri oleh Alan Walker dan Noah Cyrus.

Dengan dukungan label musik Sony Music Entertainment dan arahan sutradara David Lowe untuk video musiknya.

Semua yang terlibat dalam perilisan lagu Who I Am merupakan orang-orang profesional pada bidangnya dan telah mendunia.

Kolaborasi Putri Ariani dan Alan Walker merupakan momen bersejarah bagi musik Indonesia.

Kolaborasi ini membuktikan bahwa musik Indonesia bisa bersaing dengan musik internasional dan bisa diterima oleh penikmat musik di seluruh dunia, bukan hanya Indonesia.

Melalui perilisan lagu Who I Am ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi Putri Ariani untuk menembus pasar musik internasional lebih jauh lagi. (Sarah)

Tulisan Terkait

Back to top button