Profil Tri Suaka yang Rilis Lagu Jawaban Doaku, Simak Liriknya Ya

ZETIZENS.ID – Beberapa waktu lalu Tri Suaka merilis lagu baru berjudul Jawaban Doaku. Suami Nabila Maharani ini sebelumnya dikenal sebagai penyanyi yang doyan cover lagu dan selalu hits.
Kelahiran Baturaja, Sumatera Selatan pada 15 Mei 1994 ini merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Agama yang dianut adalah Islam.
Alumni SMP YPKP Baturaja ini kemudian melanjutkan studi ke SMA. Setelah lulus SMA, Tri memutuskan merantau ke Jogja sejak tahun 2014. Keputusannya merantau ini diambil karena merasa jenuh di kampung.
Sebelum memasuki dunia permusikan, Tri Suaka sempat mencoba keberuntungannya dengan mendaftar ke kepolisian. Namun Tri kurang beruntung dan tidak lolos dalam seleksi tersebut.
Soal kehidupan asmara, Tri Suaka telah menikah dengan Nabila Maharani yang merupakan rekan duetnya. Keduanya menikah di salah satu kawasan pantai di Jogja. Momen bahagia itu dibagikan oleh salah satu kerabat Tri Suaka melalui akun media sosial.
Perjalanan Karier Tri Suaka
Awalnya, Tri Suaka bercita-cita menjadi seorang polisi hingga sempat mengikuti tes untuk mengejar cita-citanya tersebut namun gagal.
Hingga kemudian, dia merantau ke Yogyakarta dan mulai ngamen di kafe-kafe kota Gudeg tersebut. Tri Suaka awalnya hendak berkuliah di Jogja. Namun dia justru menjadi penjaga toko hewan di dekat tempat tinggalnya.
Siapa sangka pekerjaan itu malah bakal membawanya ke tangga kepopuleran. Saat itu, Tri memiliki teman bernama Adlani Rambe yang akhirnya menjadi teman duetnya mengamen dari kafe ke kafe.
Nama penyanyi muda mulai dikenal usai berduet dengan Nabila Maharani dan Zinidin Zidan dalam membawakan lagu Buih Jadi Permadani.
Musik tersebut mampu mengangkat nama Tri semakin sukses karena berhasil ditonton lebih dari 80 juta kali. Semenjak itu Tri semakin giat dalam melebarkan karir lewat Youtube dan mengunggah cover lagu yang sedang hits.
Meski Tri Suaka dikenal sebagai penyanyi yang sering meng-cover lagu dari musisi-musisi Tanah Air. Namun, ternyata ia juga memiliki single yang diciptakan sendiri.
Pada 2021, Tri Suaka merilis single berjudul ‘Aku Bukan Jodohnya’. Tak dapat dipungkiri, lagu itu juga yang semakin membuat namanya dikenal publik. Hingga kini, video klip dari lagu tersebut telah ditonton lebih dari 57 juta kali.
‘Aku Bukan Jodohnya’ juga dibuatkan versi koplo dan karaokenya. Beberapa lagu lainnya juga sempat di rilisnya seperti Ku Tunggu Engkau Di Surga, Abang Adek, Cinta Nano-Nano, Ayang. Beberapa lagunya ada yang dinyanyikan sendiri maupun duet dengan Nabila Maharani.
Lirik Lagu Jawaban Doaku
Senyum indah yang terpancar terang
Dari wajah cantik mu
Kau mampu jadikan aku lelaki sempurna
Kan kutuntun dirimu menuju padaNya
Tutur kata yang lembut darimu
Telah menaklukkan hati ini
Berdzikir ku di setiap waktu
Agar Tuhan selalu menjagamu
Ku kan selalu setia untukmu
Engkau memang bukan cinta pertamaku
Tapi ku jadikan engkau cinta terakhirku
Ku jadi imammu dan kau jadi makmumku
Takkan pernah ku sakiti kamu
Sajadah suci panjang yang kau bentangkan
Telah menjadi bukti cintamu yang suci
Kau ajakku berdoa kepada Ilahi
Kaulah jawaban atas doaku
Nah, itulah lirik lagu Jawaban Doaku dari Tri Suaka. Selamat bernyanyi. (Zee)