Ulul Azmi, Gen Z SMKN 6 Kota Serang dan Website
ZETIZENS.ID – Saat berkunjung ke SMKN 6 Kota Serang pada even Education Visit, Senin (26/8/2024), tim Zetizens bertemu dengan Ulul Azmi.
Cowok yang akrab disapa Azmi ini siswa kelas 12 TKJ 2 alias Teknik Komputer Jaringan.
Cowok yang tinggal di Kp Kemanduran, Parung, dengan jarak sekitar setengah jam ke sekolah ini memilih SMKN 6 Kota Serang karena pada mulanya diajak temen.
“Alasan lain, lebih bagus pelajarannya dibanding yang lain. Akhirnya ya udah kesini,” jelasnya.
Azmi bilang, masuk jurusan TKJ karena pengen bisa komputer, biar menguasai ilmu komputer.
Selama dua tahun menempuh pendidikan di jurusan TKJ, Azmi bilang dapat keahlian membuat website dan memasang komponen dan masang komputer.
Saat ditanya apakah memasang komponen itu ribet nggak, Azmi bilang ribet.
“Tantangannya banyak. Pusing mah pusing,” tukas Azmi.
Sebagai siswa jurusan TKJ, tugas akhirnya adalah bikin website. Untuk menyelesaikan tugas ini, Azmi kerja bareng temen.
“Untuk bikin website butuh waktu sekitar tiga hari,” jelas Azmi.
Setelah lulus, Azmi bilang niatnya mau kerja
Sambil kuliah. “Rencana sih mau kuliah di daerah Banten,” tutup Azmi. (Zee)