Siksa Kubur Karya Joko Anwar Dibintangi Reza Rahardian, Segera Tayang di Bioskop
ZETIZENS.ID – Habis film Siksa Neraka, terbitlah film Siksa Kubur. Dari trailernya, film Siksa Kubur terlihat lebih misteri.
Film dengan genre horor garapan sutradara Joko Anwar dari rumah produksi Come and See Pictures ini telah memulai proses syuting dan dijadwalkan akan segera tayang pada 24 April 2024.
Selain Joko Anwar, film Siksa Kubur juga melibatkan para sineas berpengalaman, yakni Tia Hasibuan sebagai produser, Jaisal Tanjung sebagai sinematografer, dan Allan Sebastian sebagai direktur seni.
Joko Anwar merupakan pria yang sebelumnya telah sukses menyutradarai film-film horor terkenal seperti Pengabdi Setan, Pengabdi Setan 2 Communion, dan Perempuan Tanah Jahanam. Bahkan, film Perempuan Tanah Jahanam telah mengantarkan Joko meraih Piala Citra di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2020 sebagai Sutradara Terbaik.
Adapun aktor yang terlibat dalam film ini ialah sang aktor kenamaan Indonesia yakni Reza Rahardian. Selain Reza Rahardian, film ini akan turut diramaikan oleh aktor lainnya seperti Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Fachri Albar, Arswendy Bening Swara, dan aktris pendatang baru Faradina Mufti yang diambil sebagai pemeran utama dalam film tersebut.
Selain itu, film Siksa Kubur juga dibintangi oleh Happy Salma, Jajang C. Noer, Putri Ayudya, Niniek L. Karim, Djenar Maesa Ayu, Muzakki Ramdhan, Widuri Putri, Runny Rudiyanti dan Kania Atmaja.
Joko Anwar mengatakan, cerita di film panjang Siksa Kubur akan berkaitan dengan cerita film pendeknya, dan akan diperluas plot maupun karakternya.
Film panjang ke-10 karya Joko Anwar tersebut berasal dari film pendek “Grave Torture” garapannya yang rilis pada 2012. Saat itu, sutradara dan produser film Justin Lin meminta Joko untuk membuat film pendek serta ditayangkan di kanal YouTube miliknya bersama Baron Davis.
Film pendek tersebut pun berhasil mendapatkan jumlah viewers yang banyak saat perilisannya di YouTube. Film “Grave Torture” kini bisa ditonton di kanal YouTube pribadi Joko Anwar.
Untuk mempromosikan filmnya, Joko Anwar memposting poster film horor religi ini dengan menampilkan gambar mayat di dalam liang kubur saat para pengantar jenazah melangkah meninggalkan kuburan.
Di poster tersebut juga tertulis kalimat: ‘Siapapun Kamu di Dunia, Tujuh Langkah Pengantar Meninggalkanmu, Kamu Harus Bisa Menjawab Pertanyaan Malaikat Kubur. Jika Gagal, Akan Datang Kepadamu: Siksa Kubur.’
Dari poster tersebut pun sudah memberikan kesan merinding bagi para pembacanya. Poster teaser tersebut mengisyaratkan betapa mengerikannya siksa yang akan dialami manusia.
“Film Siksa Kubur ini dibuat supaya penonton bisa merasakan diri mereka berada di dalam cerita. Visual dan penceritaannya dibikin dekat dengan masyarakat, supaya bisa lebih diresapi oleh penonton,” kata Joko Anwar. (Sarah)