Viral

Lagu Peak of Love Viral Disangka Lagu Orang Luar Negeri

Ternyata Ciptaan Aldi Haqq Orang Sunda Asli Indonesia

ZETIZENS.ID – Lagu berjudul Peak of Love telah dirilis dari bulan November 2023, namun lagu ini baru meledak hingga viral di berbagai platform media sosial pada Januari 2024.

Lagu berbahasa Inggris ini viral sebab memiliki irama yang easy listening dan arti yang mendalam jika di terjemahkan dalam bahasa Indonesia.

Lagu ciptaan Aldi Haqq ini pun sering dikira lagu yang diciptakan dan dinyanyikan oleh orang luar negeri. Namun siapa sangka ternyata lagu romantis yang viral tersebut merupakan lagu milik orang Sunda asli Indonesia.

Hal tersebut seperti dikutip dari unggahan Aldi Haqq sendiri yang menjelaskan bahwa itu adalah lagu miliknya melalui unggahan TikToknya.

Penyanyi pendatang baru Aldi Haqq berhasil membuat sosial media heboh sebab mereka tak percaya jika penyanyinya adalah orang Indonesia.

“Gak ekspek klo dia yang punya lagu peak of love,” ujar netizen pengguna akun TikTok.

“Kukira lagu ini dari USA United States America ternyata USA Urang Sunda Asli,” ujar yang lainnya.

Menanggapi komentar-komentar tersebut, Aldi mengunggah video yang memperlihatkan dirinya menyanyikan ulang lagu tersebut.

“Kenapa sih lu semua pada gak percaya kalo gue yang nyanyi, padahal mah yah,” ujarnya dilanjutkan dengan memperlihatkan kemampuan bernyanyinya.

“Mentang-mentang aing orang sunda anying ah,” ucapnya diakhiri tawa.

Aldi pun tak menyangka kalau lagunya akan trending dan FYP terus menerus belakangan ini.

“Rasanya pertama sedikit kaget udah direncanakan tapi gak sebesar ini sih ternyata dibawah kontrolnya langsung gitu, tapi aku seneng karena jujur aku itu uploadnya kan tengah malam jam 1 aku upload konten ku sendiri, dan tiba-tiba pas aku bangun berisik (notifikasi) dan ternyata video saya FYP dan FYP nya lumayan besar, jadi aku kaget dan lumayan senang,” ujar Aldi.

Lagu tersebut bernuansa seperti lagu luar negeri karena Aldi memang mengidolakan The Beatles, lagu Peak of Love diciptakannya dengan berkaca kepada salah satu lagu ciptaan band tersebut.

Oleh karena itu, Aldi juga menyebut kalau pada beberapa nada atau intro lagunya mirip dengan lagu grup musik tersebut.

Diceritakan bahwa lagu tersebut tercipta berangkat dari kisah cintanya. Lebih lanjut, lagu tersebut ialah tentang perjalanan cinta dan perasaan seseorang terhadap pasangannya, Aldi mengaku menciptakan lagu tersebut seorang diri.

Mulai dari proses rekaman hingga akhirnya lagu itu bisa didengarkan oleh banyak orang.

“Aku rekaman di kamar sebenarnya, semuanya di kamar. Jadi aku ada rumah di Bandung terus aku rekaman beberapa di Bandung terus aku pindah ke Jakarta tapi mostly semuanya di kamar, gak ada yang studio,” ucap Aldi.

Meski prosesnya sederhana tanpa studio tapi hasilnya sungguh luar biasa. (Sarah)

Tulisan Terkait

Back to top button