Hindari Pinjaman Online dan Judi Online Mahasiswa KKM 49 Uniba Adakan Sosialisasi di SMPN 2 Mandalawangi
ZETIZENS.ID – Mahasiswa KKM kelompok 49 Universitas Bina Bangsa (Uniba) sukses menyelenggarakan sosialisasi Pencegahan Pinjaman Online Dan Judi Online di SMPN 2 Mandalawangi, Desa Sinarjaya Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang.
Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para siswa dan siswi SMPN 2 Mandalawangi yang rentan terjerumus dalam bahaya pinjaman online dan judi online.
Salah satu hal penting yang diungkapkan dalam sosialisasi ini adalah fakta bahwa remaja rentan terjerumus pinjaman online dan judi online.
Sosialisasi ini menegaskan pentingnya edukasi dini untuk mencegah generasi muda terjerumus lebih jauh.
Para peserta sosialisasi memberikan tanggapan positif, menyatakan bahwa materi yang disampaikan sangat edukatif dan membuka wawasan mereka tentang dampak buruk dari pinjaman online dan judi online.
Dengan adanya sosialisasi ini, para mahasiswa KKM kelompok 49 Universitas Bina Bangsa berharap dapat meningkatkan kesadaran siswa dan siswi SMPN 2 Mandalawangi mengenai bahaya pinjaman online dan judi online. (Zee)