Edu

Seremoni Penyambutan Mahasiswa Kukerta Kelompok 54 UIN SMH Banten di Desa Sinarjaya

ZETIZENS.ID – Kukerta merupakan salah satu kegiatan pengabdian oleh mahasiswa kepada masyarakat. Sebelum melaksanakan segala program kerja, terlebih dahulu melaksanakan seremoni.penyambutan mahasiswa Kukerta dari kampus UIN SMH Banten kelompok 54 dan KKM UNIBA kelompok 49.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, (19/7/2024) di Kantor Desa Sinarjaya, Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Dihadiri oleh Imamudin, M.Pd selaku DPL Uniba kelompok 49, RT, RW, tokoh masyarakat, Kepala Desa dan jajarannya, yang berada di Desa Sinarjaya.

Kegiatan seremoni penyambutan mahasiswa Kukerta disambut hangat oleh kepala desa dan jajarannya.

Tujuan diselenggarakan kegiatan tersebut untuk bersilaturahmi kepada jajaran petinggi dan tokoh masyarakat yang berada di Desa Sinarjaya dan pemaparan program kerja yang ingin dilaksanakan selama Kukerta berlangsung, baik yang berkolaborasi maupun yang mandiri sesuai dengan program kerja kelompok masing-masing.

Desa Sinarjaya terdapat 22 RT dan 9 RW. Dikarenakan terdapat 2 Universitas yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) atau Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) di desa tersebut, maka dibagi dua wilayah.

KKM Uniba di Kampung Kadupandak dari 13 Juli 2024 s.d 08 September 2024 dan Kukerta UIN SMH Banten di Kampung Ciporokoy dari 16 Juli 2024 s.d 24 Agustus 2024.

Hal tersebut supaya tidak terfokus kepada 1 kampung saja, tetapi seluruh kampung yang berada di Desa Sinarjaya. Ini supaya memberikan kebermanfaatan bagi Desa Sinarjaya.

“Semoga setelah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KUKERTA) di Desa Sinarjaya, Karir mahasiswa dapat bersinar dan berjaya,” ujar Kepala Desa Sinarjaya. (Farantika Royani)

Tulisan Terkait

Back to top button