Kembali Mengeluarkan Single Galau, Tri Suaka Rilis “Orang Sebaik Aku”

ZETIZENS.ID – Penyanyi asal Baturaja, Palembang, Sumatra Selatan yang memiliki hits Aku Bukan Jodohnya, Merayu Tuhan, Tri Suaka akan merillis single terbaru yang berjudul “Orang Sebaik Aku” pada Jumat, 21 Maret 2025.
Lagu ini diciptakan langsung oleh Tri Suaka dan dirilis lewat label Trisna Musik melalui platform-platform digital.
Lagu yang masih bernuansa melayu dan bertemakan Galau ini memiliki lirik yang menggambarkan kisah seseorang yang di selingkuhin oleh pasangannya dengan sahabatnya sendiri.
Lewat lagu ini, Tri Suaka mencoba menceritakan tentang sudut padang seseorang yang di khianati oleh pasangannya yang selingkuh dengan sahabatnya sendiri. disini Tri Suaka merasa terkhianati oleh pasangan dan sahabatnya sendiri yang melihat langsung mereka berdua selingkuh di depan matanya, dan langsung melepaskan pasangannya dengan mengembalikan cincinnya di hadapan mereka berdua.
Lagu Orang Sebaik Aku masih bertemakan Galau, sama seperti lagu sebelumnya, Aku Bukan Jodohnya yang di balut dengan music pop ballad dan syahdu.
Video klipnya dirillis di hari yang sama juga, yang diperankan langsung Oleh Tri Suaka, Nabila Maharani, Ricky Febriansah, dan Selin, yang belokasikan di Hosel Golf and Bistro.
Sebelumnya Nabila Maharani telah Merilis Lagu Hari ini Engkau Disana yang bertemakan Galau juga di bulan Februari kemaren, yang menjadi awal cerita yang berkesinambungan untuk beberapa lagu yang akan di rillis oleh Tri Suaka dan Nabila Maharani.
Di lagu ini Tri Suaka yang kembali bertemu dengan Nabila Maharani di musik videonya setelah diselingkuhi oleh sahabatnya.
Sebelumnya Tri Suaka Sukses dengan beberapa rilisan lagu yang di keluarkannya seperti Aku Bukan Jodohnya, Merayu Tuhan, Melepas Lajang.
Sekarang, Tri Suaka siap kembali memikat hati para pendengar dengan single terbarunnya, Orang Sebaik Aku. (Sobri)