Viral

Video Sedang Berjalan Kaki Viral, Pak Tarno dikabarkan Bangkrut?

ZETIZENS.ID – Siapa yang tak kenal dengan Pak Tarno pesulap unik dengan jargon khasnya ‘Tolong dibantu ya’ ‘Bimsalabim jadi apa prok prok prok’.

Baru-baru ini Pak Tarno ramai jadi perbincangan para warganet usai beredar video dirinya yang berjalan kaki di pinggir jalan sambil membawa tas dengan penampilan sederhana dan topi warna merah jambu.

Akibat dari video yang viral tersebut, banyak yang berspekulasi bahwa Pak Tarno bangkrut.

Tak tinggal diam, Pak Tarno pun angkat suara, ia merasa heran dan terhina dikatakan bangkrut.

“Saya juga heran, nggak nyangka (bisa viral dan dibilang bangkrut). Saya rasanya kayaknya terhina kan, tapi biarin aja. Daripada saya menghina mending saya terhina. Saya diomongin orang nggak apa-apa, saya ngomongin orang saya dosa, saya diomongin orang dapet pahala. Ya lillahitaalla, Allah maha tahu,” ujarnya.

Pak Tarno menegaskan dirinya masih punya rumah tempat tinggal dan mobil sendiri. Ia nampak tidak membenarkan berita yang beredar di media sosial.

“Rumah ada, mobil ada. Kan saya punya program, saya juga kan ada YouTube. (Kalau jalan kaki) saya memang sering jalan, olahraga, lari pagi. Saya sering jalan nanti orang bilang lain, aneh,” tutup Pak Tarno.

Sambil menepis kabar hoax tersebut, Pak Tarno juga menceritakan bahwa ia memiliki penghasilan lewat program di TV dan kegiatan sulap serta pengobatan tradisionalnya.

Pak Tarno bahkan menyebut dirinya masih punya pekerjaan dan jadwal syuting, walaupun ia sebenarnya lebih suka manggung off air.

Intinya terkait video yang beredar itu adalah kabar bohong, Pak Tarno mengaku berada di jalanan karena sedang menunggu jemputan untuk syuting.

“Itu saya lagi nunggu jemputan mobil ke lokasi syuting,” tegas Pak Tarno. (Sarah)

Hilal Ahmad

Gen Z Enthusiast yang suka menulis apa pun dan bertualang ke mana pun!

Tulisan Terkait

Back to top button