Edu

Kelas Kepenulisan LDK untuk Pengembangan Minat dan Bakat

ZETIZENS.ID – Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Ummul Fikroh UIN SMH Banten konsisten menjalankan program Pengembangan Minat dan Bakat (PMDB).

Program Bidang Pengembangan Kader LDK Ummul Fikroh ini salah satunya Kelas
Kepenulisan.

Kelas ini diselenggarakan pada Sabtu, 18 November 2023 pukul 09.00 – 10.30 WIB di Gedung B FTK atau Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

Nia Kurniasih, bidang pengembangan kader LDK Ummul Fikroh UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten menjelaskan, kegiatan ini diperuntukkan bagi kader.

“Insyaallah kelasnya berlangsung selama tiga pertemuan. Goalsnya temen’-temen bisa nulis cerpen atau artikel yang insyaallah terbit di website,” jelasnya.

Gambaran Silabus Writing Class LDK ini adalah pertemuan pertama membahas kepenulisan fiksi, hal apa aja yang dilakukan dan dihindari untuk pemula di penulisan fiksi, dan cara agar konsisten untuk menulis.

Sementara di pertemuan kedua membahas cara menentukan diksi yang sesuai.

Pada pertemuan tiga membahas karakter penulis dan penerbit serta cara menghadapinya.

Dan pada pertemuan keempat, tugas akhir yaitu membuat cerita yang bisa upload di website dan juga insyaallah terbit buku antologi. (Hilal)

Hilal Ahmad

Gen Z Enthusiast yang suka menulis apa pun dan bertualang ke mana pun!

Tulisan Terkait

Back to top button