Seleb

Komeng Ingin Indonesia Punya Hari Komedi

ZETIZENS.ID – Komedian Komeng menggemparkan sosial media usai dirinya mencalonkan diri sebagai Caleg DPD RI Dapil Jawa Barat 2024.

Bagaimana tidak, komedian pencetus ‘Uhuy’ ini mendapatkan suara rakyat terbanyak diantara lawannya tanpa kampanye besar-besaran.

Ia juga tak repot-repot memasang baliho untuk mempromosikan dirinya. Komedian Komeng Alfiansyah pun memvalidasi bahwa dirinya memang tidak melakukan kampanye besar-besaran untuk maju sebagai calon anggota legislatif (caleg).

Komeng mengatakan, hal itu ia lakukan guna membuktikan bahwa biaya untuk terjun ke dunia politik tidak selalu mengeluarkan modal besar.

“Ya memang itu yang saya beritahukan kepada masyarakat (masuk politik dengan tidak kampanye besar-besaran dan modal sederhana). Katanya politik itu mahal, ternyata ya enggak,” ungkap Komeng.

Tak dapat dipungkiri bahwa Komeng pun menyadari jika seseorang yang hendak terjun ke dunia politik setidaknya harus memiliki sejumlah hal yang diperlukan.

Namun, ia menyebut bahwa hal yang dibutuhkan itu tidak selalu berupa uang yang banyak.

“Memang biasanya kalau masuk ke politik itu katanya ada tiga tas, popularitas, elektabilitas, dan satu lagi isi tas. Sedangkan saya tasnya kosong,” ungkap Komeng.

Sang komedian itu juga menjelaskan alasan dirinya lebih memilih maju ke DPD dan tidak bergabung dengan partai politik karena ia ingin bergerak untuk sesuatu yang memang dia kuasai tanpa ada kepentingan partai.

Ia juga memberi tahu bahwa untuk masuk ke dunia politik tidak perlu dengan banyak mengeluarkan dana, melainkan bisa dengan cara sederhana.

“Jadi maksudnya saya ngasih tahu, ya bisalah (masuk politik) dengan cara sesederhana pun,” imbuhnya.

Selain mengungkapkan biaya berpolitik yang tidak mahal, Komeng juga mengungkapkan alasan mengapa awalnya ia ingin nyaleg.

Alasan yang melatarbelakanginya pun cukup unik dan tidak meninggalkan identitasnya sebagai pelawak.

Ia ingin Indonesia memiliki hari komedi karena sebelumnya ia sudah sempat mengajukan pada DPR RI namun tak kunjung di ACC.

“Yang saya kesal tuh, kok saya mengajukan hari komedi, enggak bisa-bisa, ke DPR sudah. Tapi, kata DPR, itu yang menentukan (adanya hari komedi adalah) eksekutif,” kata Komeng, dikutip dari Kompas.com.

Komeng rupanya memang tidak berambisi untuk menang. Jika banyak artis yang memanfaatkan popularitas mereka, Komeng tidak ingin melakukan hal tersebut.

“Saya emang nggak ada ambisi, saya biasa saja. Cuma, itu saya mau perjuangan yang tadi aja (Hari Komedi dan seni budaya). Saya sudah yang, ya, masuk alhamdulillah, nggak masuk juga alhamdulillah, saya sibuk aja syuting,” kata Komeng.

“Di IG saja nggak ada (konten politik) mungkin itu yang bikin orang kaget, ya. Saya kalau kampanye orang nggak akan kaget, ya. Kayak orang nggak pernah ketemu tuyul, terus ketemu tuyul,” lanjutnya.

Ia juga mengatakan bahwa untuk meraih kesejahteraan, hidup juga perlu hiburan. “Manusia itu hidup harus ada hiburan, ya, apa pun itu,” tutupnya. (Sarah)

Tulisan Terkait

Back to top button