Politeknik Piksi Input Serang Sambut Hangat Education Visit
Direktur: “Semoga Bisa Jalin Kerjasama ke Depannya”
ZETIZENS.ID – Rangkaian kegiatan Education Visit Bisnisbanten & Partners kembali mengunjungi sekolah dan perguruan tinggi. Kali ini, Roadshow Education Visit mengunjungi Politeknik Piksi Input Serang Rabu (19/6/2024).
Direktur Politeknik Piksi Input Serang
Yeti Asmawati, SE, MM dalam sambutannya menyambut baik dan mengapresiasi kedatangan Bisnisbanten & Partners dalam menyosialisasikan edukasi baik pasar modal dan safety riding pada para mahasiswa dan mahasiswi yang hadir.
“Kami sangat senang sekali dengan adanya Education 2024 ini. Event ini merupakan salah satu action dengan industri mudah-mudahan terus kita rencanakan action bersama kami disini politeknik yang dimana memiliki SDM-nya siap pakai,“ ujar Yeti Asmawati, SE, MM. Direktur Politeknik Piksi Input Serang.
Yeti menyebut, adanya edukasi ini tentunya memiliki manfaat dan bekal untuk masa depan kelak bagi para mahasiswa dan mahasiswi kedepannya.
“Anak-anak harus bertanya hari ini.
Ikutin dengan action dan kompeten. Jangan jadi pendengar setia, ayo bertanya. Terima kasih banyak sudah datang di Politeknik Piksi Input Serang,” ungkapnya.
Yeti juga menambahkan hadirnya Bisnisbanten dan Partners kali ini diharapkan menjadi jembatan dalam mengentaskan pengangguran di Provinsi Banten dan membantu mengurangi pengangguran.
“Mudah – mudahan Bisnisbanten yang menjadi pimpinan hari ini kami memiliki lulusan tahun ini, Kita kuliah umum semoga menjadi perencanaan industri dengan kampus dan mencari SDM silahkan menghubungi kami,” tutupnya. (Ismi)