Edu

E-book Hadir untuk Melestarikan Hobi Membaca di Era Digital

ZETIZENS.ID – Membaca merupakan hobi umum yang dimiliki banyak umat manusia di berbagai kalangan, mulai dari anak kecil, remaja, orang dewasa hingga orang tua pun pasti ada yang hobi  membaca.

Membaca pun bermacam-macam, membaca cerpen, membaca novel, membaca komik, membaca majalah, membaca koran, membaca artikel atau jurnal, membaca buku pelajaran, dan lain-lain.

Ada pepatah mengatakan “buku adalah jendela dunia” ya sangat betul sekali, dengan buku kita bisa belajar banyak pelajaran, dari buku kita mendapat banyak ilmu pengetahuan. Namun kecanggihan alat elektronik yang serba digital di era sekarang tentunya dapat mempermudah segala kegiatan umat manusia.

Kita dapat mengakses banyak hal hanya dengan ketukan di layar smartphone, atau klik fitur-fitur otomatis yang ada di layar laptop.

Kecanggihan digital yang dapat kita nikmati sekarang salah satunya adalah dapat membaca kapanpun dan dimanapun. Dengan mudah kita dapat mengakses apa yang ingin kita baca melalui smartphone kita.

Untuk melestarikan hutan agar tidak semakin banyak pohon yang ditebang agar kayunya bisa digunakan untuk membuat kertas, maka perkembangan digital pun memanfaatkan kondisi ini untuk membuat ebook (electronic book) atau lebih kita kenal dengan buku elektronik.

Kehadiran ebook ini tentunya memiliki dampak baik terhadap hutan, karena mengurangi penggunaan kertas yang semakin tidak ramah lingkungan.

Berikut ada beberapa situs web yang menyediakan ebook gratis yang mudah di akses olah seluruh umat manusia diantaranya:
1. OpenLibrary: Download Ebook Gratis dari Seluruh Dunia
2. Buku Sekolah Eletkronik (BSE) Kemdikbud: Download Buku Paket Resmi untuk SD, SMP dan SMA
3. DuniaDownload Kumpulan Ebook Gratis Penulis Dalam Negeri
4. Project Gutenberg: 60 Ribu Ebook Gratis dan Tertua
5. Indonesia Ebook: Kumpulan Novel Romantis Lokal dan Terjemahan
6. Oapen: Download Ebook Akademik Gratis Berkualitas
7. Google Books: Situs dan Aplikasi Wajib Penggemar Buku
8. Bookyards: Unduh Puluhan Ribu Ebook Gratis
9. CentslessBooks: Ebook dan Audiobook Terlengkap Tanpa Bayar
10. Buku-e LIPI: Download Buku Elektronik Non-fiksi Resmi dan Gratis

Kehadiran ebook yang mudah kita akses tentunya memiliki banyak peminat karena dapat di baca dan diunduh secara Cuma-Cuma. Selain itu kita juga dapat terus melestarikan hobi kita yaitu membaca. (*)

Ditulis Oleh : Salsabila Nisrina (Mahasiswi UIN SMH Banten Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Semester 3)

Tulisan Terkait

Back to top button