Viral

Makan di Warteg Rest Area, 2 Pria Ini Bilang Mahal!

ZETIZENS.ID – Viral di media sosial, dua pria sekawan yang berkeluh kesah persoalan harga makanan di rest area yang dinilai keduanya sangat mahal.

Seperti diketahui di beberapa daerah, warteg bisa jadi alternatif bagi orang yang sudah lapar namun tetap ingin menghemat.

Alih-alih ingin berhemat dan memilih makan di warteg alias warung tegal, dua pria ini malah terkejut dengan harganya.

Dalam video yang beredar, memperlihatkan satu pria berbaju ungu dan yang satu lagi merekam video setelah makan di rest area.

Karena bosan makan di hotel, awalnya mereka mengira kalau makan di warteg akan lebih murah harganya dan bisa bikin kenyang. Namun siapa sangka, setelah makan dan membayar, kedua pria ini langsung terkejut dengan tagihan Rp95 ribu untuk berdua.

“Gak jadi bilang makan warteg, tadinya kita pikir makan murah nih. Bosen makan di hotel gitu kan, Ternyata mahal juga, ih ga lagi-lagi, kirain warteg tuh murah, kagak, mahal,” kata pria terdengar di video.

Dengan harga Rp 95 ribu untuk berdua dinilai mahal karena mereka hanya makan telur, tahu, kikil, dan juga sayuran.

Menurut mereka dengan jumlah harga tersebut tidak sebanding dengan menu makanan yang mereka makan.

Melihat reaksi pria yang ada dalam video tersebut, sejumlah warganet juga berkomentar dan banyak yang membenarkan kalau warteg rest area memang mahal dan tidak cocok untuk orang yang berniat ingin hemat.

“Kalo d rest area harga nya emang lumayan berasa yaa. Kalo pengen ngirit mending bawa bekal aja, atau ga nyari warteg terdekat,” tulis warganet.

Unggahan keluh kesah pria tersebut viral di media sosial dan disukai lebih dari 12 ribu pengguna Instagram. Namun, pernyataan pria yang ada dalam video itu pun menuai pro dan kontra. Di samping ada yang membenarkan juga ada yang mencela.

“Kaga ngitung harga sewa rest area berapa? yah wajar lah. kek lo makan di airport. mahal harga sewa nya.”

“Tapi kalo berdua,,telur 2. Sayur. Pepes tahu. Nasi putih 2. Kikil 1. Teh botol..total 95K ya wajar kalo d tol.. kikil aja 25k. Pepes 5k. Sayur 5k. Nasi 10k(2) teh botol 7k…total 52k PPN 10%= 57k sisa 38k adalah biaya sewa dan modal tempat….itu udah saya bantu rinci biayanya jadi kalo 95k menurut saya masih wajar kayak makan si mbok di mall,” tulis warganet.

Hingga kini, video tersebut telah ditonton 1,6 juta penonton karena banyak yang membagikan. Baik di Instagram maupun di TikTok, respons warganet di kolom komentar nampaknya sama, yakni ada yang pro dan ada yang kontra.

Sejumlah warganet mengatakan bahwa Rp 95 Ribu untuk makan berdua itu tergolong murah.

“95 murah lho bang… kan makannya pakai kikil tahu dan telor… di rest area lagi.”

“Tempatnya yang beda. Di rest area itu harga 2 kali lipat dari harga normal pada umumnya,” ujar warganet.

Sementara itu, beberapa lainnya yang pro menganggap bahwa untuk ukuran warteg, harga tersebut termasuk mahal karena harganya menjadi berkali-kali lipat.

“Iyaa sihhh mau memberdayakan UMKM, tapi harganya mikir laahhh kalo gitu siapa yang mau makan di warung UMKM,” tulis warganet lainnya. (Sarah)

Tulisan Terkait

Back to top button