Gen Z

Pesantren Jurnalistik Zetizens Kembali Digelar di 2025

Materi Content Writing, Fiksi, sampai Personal Branding Disuguhkan

ZETIZENS.ID – Pada Ramadan 1446 Hijriah di 2025 ini, Zetizens kembali menggelar Pesantren Jurnalistik. Kali ini dihelat pada Sabtu – Minggu, 15 sampai 16 Maret 2025 berlokasi di Zetizens House di Kebon Jahe, Kota Serang, Masjid Agung Ats-Tsauroh Kota Serang juga Alun-alun Kota Serang.

Beragam materi dihadirkan mulai dari tentang Zetizens yang disampaikan oleh Angga Murodatullah selaku Vice Leader Zetizens juga launching bukit Sela yang ditulis oleh Zetizens Jurnalistik 2023, materi catwalk yang disampaikan Agung Gumelar, personal branding oleh Syadad Asadullah.

Pada hari pertama kegiatan digelar di Zetizens House atau sekre Zetizens di Kebon Jahe Kota Serang. Lalu pada pukul 12.00-19.00 WIB digelar di pelataran Masjid Agung Ats-Tsauroh Kota Serang yakni untuk materi catwalk dan materi personal branding.

Selanjutnya para peserta diajak buka bersama selepas magrib. Tidak hanya itu, para peserta yang mabit atau bermalam di Zetizens House pada malam harinya diajak untuk melakukan kegiatan sosial berupa sahur on the road yakni berbagi nasi bungkus untuk sahur kepada orang-orang yang masih berada di jalanan pada malam hari.

Mulai dari pemulung, tunawisma, tukang parkir tukang becak, tukang ojek, dan siapapun yang ditemui di jalanan protokol Kota Serang.

Pada esok harinya, Minggu 16 Maret 2025 kegiatan digelar di Alun-alun Timur Kota Serang menghadirkan materi tentang digital writing oleh Wia Ukhrawia Zetizens Jurnalistik 2021.

Dilanjut tentang content writing media online oleh Sarah Febrilia, Zetizens Jurnalistik 2023 yang juga content writer di website Bisnisbanten.com dan Zetizens.id.

Materi terakhir berupa fiksi disampaikan oleh Ilham Holik, Zetizens Icon Literasi 2024 yang baru saja meluncurkan buku berjudul Raksasa dari Amsterdam.

Kegiatan ini menurut Angga Murodatullah, Vice Leader Zetizens, kembali digelar di 2025 dengan alasan Zetizens butuh regenerasi din divisi Zetizens Jurnalistik.

“Selain itu untuk para generasi muda yang punya passion di bidang tulis-menulis, ajang ini tetap menjadi wadah bagi generasi Z yang ingin mengembangkan bakatnya dan membuka relasi baru,” tukas Angga.

Penanggung Jawab Divisi Jurnalistik Zetizens Santi Moana mengatakan, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk mengasah skill.

“Kami mengemasnya secara Gen Z supaya tidak membosankan,” jelas Santi. (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button