Kejar Mimpi Jakarta Gelar Acara Talkshow “Kejar Mimpi Talks: Tips and Trick For Choosing Your Career Path”
ZETIZENS.ID – Kejar Mimpi Jakarta sukses menggelar acara Kejar Mimpi Talks dengan mengusung tema “Tips and Trick For Choosing Your Career Path” untuk para
jobseeker yang sedang kesulitan mencari pekerjaan. Acara ini diadakan di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, mulai dari pukul 08.00 – 12.00 WIB.
Melalui acara ini, Kejar Mimpi Jakarta berharap dapat memberikan wawasan tambahan mengenai penentuan prospek
karir di masa yang akan datang serta membantu para peserta dalam menyusun CV.
Sulitnya syarat lowongan kerja yang diberikan dan ketatnya seleksi yang dilakukan oleh perusahaan, membuat para job seekers kesulitan mencari pekerjaan di Indonesia.
Berdasarkan laporan Badan Pusat Statistik (BPS), angka pengangguran di bulan februari tahun 2023 mencapai 7,86 juta orang. Maka dari itu, Kejar Mimpi Jakarta mengajak kerja sama Kinobi dan Ruang Internasional untuk menjadi kolaborator acara Kejar Mimpi Talks.
Acara KMJ Talks merupakan wadah dalam membahas dan memberikan ilmu seputar hal-hal yang bermanfaat bagi banyak generasi muda. KMJ Talks juga mendatangkan berbagai informan
yang ahli di bidangnya untuk berdiskusi bersama dengan konsep acara berupa talkshow.
KMJ Talks kali ini menyediakan topik mengenai pemilihan karir bagi masyarakat umum khususnya jobseeker yang dihadiri oleh informan berpengalaman.
Dalam acara ini peserta yang hadir juga diberikan pengetahuan baru mengenai penyusunan CV yang optimal.
Kinobi sendiri merupakan sebuah perusahaan software as a service yang bergerak di bidang platform layanan persiapan karir, sementara itu Ruang Internasional merupakan sebuah organisasi yang bergerak dalam bidang pemberdayaan pemuda yang terdiri dari tiga fokus pemberdayaan, yaitu menulis, berbicara di depan umum, dan kepemimpinan.
Melalui kolaborasi tersebut, acara talkshow ini mengundang pembicara yang ahli di bidangnya yakni Aditya Nanda Krisna selaku Brand & PR Coordinator dari Kinobi Indonesia, dan Jianly Imanuel selaku Founder & Executive Director dari Ruang Internasional.
Ketua Pelaksana KMJ Talks Fuji Yemima menyatakan bahwa acara ini merupakan suatu program yang diadakan untuk membantu masyarakat terutama generasi muda dalam menyusun strategi penetapan karir mereka di masa depan.
“Saat ini persaingan dalam dunia
karir di Indonesia semakin tinggi sehingga setiap generasi muda harus pandai menyusun strategi penentuan karir di masa depan dan mempersiapkan dokumen penting, salah satunya CV agar mendapatkan pekerjaan yang terbaik dan sesuai dengan bakat minat mereka,”
ujarnya.
Acara diawali dengan pembukaan oleh MC dan dilanjutkan dengan beberapa sambutan dari pengurus Kejar Mimpi Jakarta. Kemudian, dilanjutkan sesi pemaparan materi dari masing-masing pembicara yang mewakili pihak kolaborator.
Sesi pertama diadakannya pemaparan materi pemilihan karir oleh Jianly Imanuel Bagensa selaku perwakilan dari Ruang Internasional dan sesi kedua pemaparan materi CV sekaligus review CV salah satu peserta oleh Aditya Nanda Krisna selaku perwakilan dari Kinobi.
Setelah sesi pemaparan materi selesai, para peserta diberikan kesempatan untuk bertanya dan akan dijawab langsung oleh pembicara.
Pada sesi ini peserta tampak antusias mengikuti acara, ada banyak peserta yang ingin bertanya. Selanjutnya, dilakukan penyerahan piagam dan bingkisan untuk pembicara serta sesi dokumentasi.
Lalu, di akhir acara MC melakukan penutupan dan mengarahkan
peserta untuk foto bersama ke depan panggung.
Acara ini tentunya telah memberikan banyak manfaat dan edukasi terhadap para jobseeker.
“Harapannya, peserta yang telah hadir pada KMJ Talks mampu mempersiapkan diri dengan baik dalam menghadapi dunia pekerjaan dan pemilihan karir yang tepat. Ke depannya Kejar Mimpi Jakarta juga akan terus berupaya untuk menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang berdampak positif bagi generasi muda penerus bangsa,” ujar Ikbal Leader KMJ. (*)