Mengenal Self Love, Seni Mencintai Diri
ZETIZENS.ID – Halo teman-teman gimana dengan hari ini? Semoga baik baik saja ya, kenalin aku ila, aku adalah teman baru.
Di sini aku akan sedikit membahas tentang self love. Mungkin teman-teman sudah tidak asing mendengar kata itu. Self love itu kegiatan positif yang berusaha untuk menerima dan menghargai diri sendiri.
Atau secara harfiah self love adalah mencintai diri sendiri. Self-love sangat berkaitan dengan kesehatan mental karena dilakukan dengan melihat, memikirkan, serta memperlakukan diri sendiri sebaik mungkin.
Karena itu, perilaku ini turut mendorong seseorang untuk memiliki pandangan positif sebagai bentuk penerimaan diri. Karena itu, penting bagi setiap individu untuk menerapkan perilaku self-love sebaik mungkin.
Adapun beberapa contoh perilaku self-love adalah sebagai berikut:
1.Tidak berlarut-larut dengan rasa kecewa ketika mengalami kegagalan atau penolakan.
2. Percaya dengan kemampuan diri sendiri.
3. Memiliki pikiran positif terhadap diri sendiri.
4. Menerima segala kelebihan dan kekurangan diri.
5. Berdamai dengan masa lalu dan lain sebagainya
Banyak sekali manfaat yang akan kita dapatkan ketika kita menerapkan self love pada diri kita dengan kesadaran yang tinggi, di antaranya kita akan;
1. Tingkatan Harga Diri
Karena kita menerima segala baik buruknya diri kita dan kita bangga dengan diri kita, merasa bahwa diri kita sangat berharga.
2. Dapat Kepuasan Hidup
Karena self love mendorong seseorang untuk lebih bahagia dan puas dengan hidup
3. Kesehatan Tubuh Lebih Terjaga
Karena kalau kita tidak mencintai diri, kita akan stres dan berpengaruh pada kesehatan fisik maupun mental. Sebagai bentuk apresiasi diri, self-love juga dapat memberikan manfaat dalam menjaga kesehatan tubuh.
Pasalnya, orang yang menerapkan self-love cenderung lebih terbiasa untuk menjalani gaya hidup sehat, seperti mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang, berolahraga secara rutin, serta istirahat yang cukup.
4. Turunkan Risiko Gangguan Mental
Manfaat self-love yang tidak kalah penting yaitu turut menurunkan risiko gangguan mental. Self-love membuat seseorang lebih siap dalam menghadapi tekanan dan situasi yang sulit sehingga terhindar dari stres, depresi, sulit tidur, gangguan cemas, hingga gangguan pola makan.
Self love merupakan prinsip yang harus diterapkan oleh setiap individu, dengan cara apa sih?
Ini dia beberapa tips yang harus kalian lakukan untuk menerakan self love, di antaranya ada:
1. Kenali Diri Sendiri
Langkah pertama dalam menerapkan self-love adalah dengan mengenali diri sendiri, seperti ketakutan terbesar, kekuatan, serta impian yang ingin dicapai.
Hal tersebut dapat dilakukan dengan membuat jurnal harian untuk meluapkan pikiran dan emosi yang kamu rasakan. Sebelum mengenal orang lain, kenali dulu dirimu.
2. Hindari Membandingkan Diri dengan Orang Lain
Agar mampu menerima diri sendiri, hindari kebiasaan membandingkan diri dengan orang lain. Selain membuatmu merasa tidak puas dengan diri sendiri, kebiasaan ini juga dapat memicu gangguan mental, seperti stres hingga anxiety disorder.
Alih-alih membandingkan kemampuan kamu dengan orang lain, cobalah lebih fokus untuk meraih impian dan pencapaian diri sendiri.
Hal ini yang dapat memunculkan tidak suka pada diri sendiri, selalu merasa gagal, dan insecure, ini sangat bahaya.
3. Jalani Pola Hidup Sehat
Tak hanya menerima diri, cara self-love juga dilakukan dengan memperhatikan kesehatan fisik tubuh. Karena itu, kamu dianjurkan untuk menjalani pola hidup sehat dengan memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh, istirahat yang cukup, serta rutin berolahraga.
Penting pula untuk menghindari kebiasaan tidak sehat yang bisa berdampak buruk pada tubuh, seperti merokok dan mengonsumsi alkohol berlebih.
4. Berikan Apresiasi untuk Diri Sendiri
Jika telah berhasil mencapai suatu hal, jangan lupa berikan apresiasi dengan meluangkan waktu untuk diri sendiri, seperti pergi berlibur atau melakukan hobi.
Selain sebagai bentuk self-love, perilaku ini juga turut memotivasi kamu untuk mendapatkan pencapaian lainnya.
Self reward, seperti makan makanan yang kamu suka, mengunjungi tempat tepat yang kamu suka (kalo aku suka alam, jadi kalau aku rasa aku cape, aku stres, atau aku telah melalui hal yang berat aku suka mengunjungi alam alam gitu), bahkan kalian bisa menonton untuk melakukan self reward agar mental kalian terjaga.
Jangan lupa bilang terimakasih dan kata kata yang baik sebelum kamu tidur untuk diri mu sendiri.
5. Pilih Lingkungan yang Baik
Lingkungan pertemanan tentu dapat memberikan pengaruh terhadap karakter dan perilaku diri. Karena itu, pilih lingkungan sosial yang suportif agar dapat membantu kamu dalam menerapkan perilaku self-love dengan baik.
Dari penjelasanku tadi dapat disimpulkan bahwa self-love adalah perilaku positif yang bisa diterapkan untuk menjaga kesehatan mental.
Apabila kamu mengalami masalah kesehatan mental yang mengganggu kehidupan sehari-hari, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater di terdekat agar mendapatkan penanganan tepat. (Ila Savila)