Kukerta 86 UIN SMH Banten Membagikan Al-Quran kepada Warga Desa Mekarjaya

ZETIZENS.ID – Dalam rangka mendukung penguatan nilai-nilai keagamaan di masyarakat, Kelompok Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) 86 Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten menggelar kegiatan pembagian Al-Quran kepada warga Desa Mekarjaya, Kabupaten Lebak.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat akan pentingnya membaca dan mengamalkan ajaran Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.
Acara pembagian Al-Quran yang berlangsung pada hari Rabu, 14 Agustus 2024, diikuti oleh seluruh anggota Kukerta 86 bersama warga desa yang antusias menyambut kegiatan tersebut.
Sebanyak 25 Al-Qur’an dibagikan kepada keluarga yang membutuhkan, sebagai bagian dari upaya mendorong peningkatan literasi Al-Quran di kalangan masyarakat desa.
Ridho Alfathir menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, sekaligus sebagai wujud tanggung jawab sosial dalam mendukung program literasi Al-Quran.
“Kami berharap, melalui kegiatan ini, warga Desa Mekarjaya dapat lebih termotivasi untuk mempelajari, memahami, dan mengamalkan isi Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Kukerta 86 UIN SMH Banten berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi warga Desa Mekarjaya, serta menjadi inspirasi bagi kelompok Kukerta lainnya untuk terus berinovasi dalam melaksanakan pengabdian kepada masyarakat. (Zee)