Denda Merilis Single Bertajuk “Labuan Bajo” untuk Indonesia
ZETIZENS.ID – Kementerian Pariwisata terus fokus mengembangkan 5 Destinasi Super Prioritas di Indonesia, yaitu Borobudur, Likupang, Mandalika, Danau Toba, dan Labuan Bajo.
Tak hanya fokus untuk mengembangkan interkoneksi dari sisi infrastruktur, namun tak lupa mengangkat sisi kreatifnya salah satunya dengan musik sebagai sarana promosi bagi Destinasi Wisata tersebut.
Salah satu Langkah yang diambil oleh Kementerian Pariwisata dalam hal tersebut yaitu dengan berkolaborasi dengan musisi-musisi tanah air yang berbakat untuk menciptakan lagu dan bisa menyanyikan serta membawa pesan penting tentang pariwisata di Indonesia, khususnya 5 Destinasi Super Prioritas.
Denda, penyanyi solo sekaligus pencipta lagu bermultitalenta yang sudah cukup lama berkiprah di dunia musik dengan single nya yang sering mengisi pertelevisian dan meramaikan dunia maya berjudul “Terlalu Sayang” dan “Kamu” yang sukses memanjakan lebih dari 15 juta pendengar di tanah air, akhirnya menjalin kerjasama yang baik dengan Kementerian Pariwisata, kemudian melahirkan Jingle Labuan Bajo.
Jingle ini merupakan satu dari lima jingle yang akan digarap bersama dengan Kementerian Pariwisata, sesuai dengan 5 Destinasi Super Prioritas yang telah direncanakan.
“Labuan Bajo merupakan salah satu destinasi favorit saya dan waktu itu saya dapat info dari Kementerian Pariwisata bahwa dari kelima destinasi tersebut, lagu pertama yang akan saya garap adalah Labuan Bajo. Rasanya seperti mimpi yang jadi kenyataan. Senang sekali bisa berkontribusi untuk dunia pariwisata Indonesia, apalagi diizinkan untuk menciptakan dan menyanyikan lagu jingle 5 Destinasi Super Prioritas ini. Kecintaan saya terhadap Indonesia seolah tertuang ke dalam lagu yang bisa dinikmati oleh seluruh Masyarakat khususnya wisatawan” kata Denda.
“Ya, saya sendiri yang menciptakan lagu ini, mulai dari susunan tangga nada lagu, lirik sampai aransemen musik. Tentunya saya dibantu oleh teman-teman, dalam penyusunan lirik saya juga dibantu oleh rekan saya Pak Bambang Sigit Nugroho. Untuk aransemen musik, saya dibantu oleh teman saya JP Deni, kita sampai memasukkan bunyi Sasando yang merupakan alat musik khas Labuan Bajo ke dalam aransemen musik di lagu ini. Kita juga masukkan nuansa vokal Indonesia Timur supaya tema nya lebih tajam,” jelas Denda.
Single Labuan Bajo kini dapat didengar di seluruh Digital Streaming Platform. Bisa menjadi pilihan lagu untuk berbagai postingan para wisatawan yang hendak berkunjung ke Labuan Bajo dan ingin mengunggahnya di media sosial.
Video Klipnya pun dapat ditonton di youtube Wonderful Indonesia. Denda mengungkapkan, “Proses produksi video klip Labuan Bajo yang saya lakukan bersama tim awal Oktober lalu memiliki banyak sekali pengalaman menarik bagi saya pribadi, selain itu pertama kalinya saya menginjakkan kaki di salah satu surga Indonesia, juga saya merasa terharu karena keindahan Labuan Bajo benar-benar seperti apa yang ada di dalam lirik lagu yang saya tulis. Saya sangat ingin seluruh wisatawan, seluruh Masyarakat bisa merasakan keindahan Labuan Bajo ini, benar-benar keren!”
“Saya mengucapkan terima kasih yang se besar-besarnya kepada Allah SWT, lalu kepada Kementerian Pariwisata yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk menciptakan dan menyanyikan lagu ini, sebuah kehormatan bagi saya diberikan kesempatan langka seperti ini, bagi saya ini adalah sebuah mahakarya. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih banyak untuk Bapak H. Sandiaga Salahuddin Uno yang waktu itu mengizinkan saya berkarya untuk bangsa ini, dan lagu ini juga saya persembahkan untuk Menteri Pariwisata saat ini, Ibu Widyanti Putri Wardhana. Akhir kata, terimalah persembahan kami untuk dunia, Labuan Bajo,” pungkas Denda.
Pembuatan Video Klip Labuan Bajo ini juga banyak mendapat bantuan dari Indonesia Juara Trip sebagai travel partner selama Denda dan tim berada disana.
Kemudian proses produksinya juga mendapat sambutan yang positif dari para pengelola Taman Nasional Komodo.
Semoga Lagu ini dapat menambah semangat dan keinginan untuk berkunjung ke Labuan Bajo yang merupakan salah satu destinasi terindah di Indonesia, dan semakin meramaikan pariwisata Indonesia.
Selanjutnya Denda akan fokus menggarap jingle untuk destinasi Super Prioritas lainnya seperti Borobudur, Likupang, Mandalika, dan Danau Toba. (Sobri)