Seleb

Raeshard, Bintang Sinetron yang Hits di Awal 2000-an

ZETIZENS.ID – Setiap masa ada binatangnya. Begitu pula di dunia sinetron. Di era awal 2000-an ada Raeshard Octaviansyah yang jadi langganan memerankan tokoh anak SMA.

Saat memerankan karakter Andre dalam sinetron remaja, beuh, pesona Raeshard Octaviansyah luar biasa. Cowok cakep kelahiran 2 Oktober 1989 ini sukses menghipnotis penonton.

Ia dikenal karena perannya dalam beberapa sinetron di awal tahun 2000-an.

Namanya mulai dikenal ketika membintangi serial Cinta SMU pada 2005.

Raeshard juga bermain dalam Jodoh Wasiat Bapak, Aini: Malaikat Tak Bersayap, dan Rindu Tak Berujung.

Kisah Nyata

Laman Merdeka mengulas, penonton televisi tentu sudah tidak asing lagi dengan FTV Kisah Nyata Spesial yang tayang di Indosiar. Alur cerita yang menarik di setiap episodenya membuat FTV ini selalu dinanti-nanti oleh penonton setianya.

Selain itu, FTV ini juga dibintangi oleh para aktor dan aktris yang selalu mencuri perhatian. Salah satunya adalah Raeshard Octaviansha yang telah banyak membintangi judul sinetron dan FTV.

Cowok ini juga dikenal cukup aktif di media sosial khususnya Instagram. Ia kerap membagikan potret kegiatan sehari-harinya yang selalu terlihat keren dan macho di berbagai kesempatan.

Seperti halnya anak muda zaman sekarang, sosok Raeshard rupanya juga suka nongkrong. Ditunjang penampilannya yang selalu trendi, membuat aktor yang satu ini selalu terlihat keran dan stylish di berbagai kesempatan.

Selain memiliki paras yang tampan dan jago berakting, mungkin tak banyak yang tahu jika sosok Raeshard juga memiliki hobi menunggangi motor gede atau moge.

Idola Remaja

Laman IDN menyebut, Generasi 90-an penikmat sinetron remaja jadul pasti tak asing dengan pesinetron Raeshard Octaviansha. Ia memulai kariernya dengan membintangi dua sinetron hits, yaitu Cinta SMU (2002) dan Inikah Rasanya (2003).

Lebih dari 20 tahun, Raeshard berkarier di industri hiburan Indonesia. Raeshard yang semakin manly, sampai saat ini wajahnya gak banyak berubah, loh.

Ia juga masih laris manis membintangi berbagai sinetron hits, Raeshard sering dijuluki sebagai raja sinetron, lho!

Bukan hanya raja sinetron, Raeshard juga kerap disebut raja FTV karena telah membintangi delapan puluh judul FTV. Wow.

Meski begitu, memulai karier di usia muda memang tak mudah. Raeshard sempat memutuskan vakum untuk beberapa waktu. Namun, ia telah kembali berakting. Ia kembali laris membintangi FTV dan sinetron. Antara lain Jodoh Wasiat Bapak 2.

Dulu Raeshard sering berperan sebagai bad boy, belakangan ini, Raeshard malah sering peran baik.

Berkarier sejak masih belia, Raeshard sudah banyak merasakan pahit manisnya dunia hiburan Indonesia.

Apakah kamu salah satu penggemar Raeshard? (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button