Life Style

Begini Cara Pertolongan Pertama pada Luka Bakar, Kamu Harus Tahu

ZETIZENS.ID – Siapapun kamu, sepertinya harus tahu cara menangani luka bakar sebagai pertolongan pertama. Setiap orang beresiko mengalami atau menemukan peristiwa ini.

Akun Twitter atau X @Afrkml berbagi tips. Simak yuk.

CATET!
Next time klo kena luka bakar, jangan lakuin:
❌ Dioles pake pasta gigi, tepung, kecap, telor, bensin, dll
❌ Ditutup pake kapas
❌ Ditempelin es batu
❌ Gelembungnya dipecahin
❌ Dikasih serbuk kopi
❌ Disiram pake alkohol

Itu prolog utas yang ditulis akun tersebut. Ada yang tahu alasannya? Gimana cara yang bener?

“Yes betul! Pertolongan pertama luka bakar tetap paling efektif dg mengguyur pake air mengalir selama 10–20 menit, kemudian beri salep luka bakar, tutup,” tulisnya.

Ia menyarankan, kalau luas luka bakarnya melebihi luas telapak tangan korban, bawa ke UGD setelah melakukan pertolongan pertama.

Ia jug menjelaskan, kalau untuk ngejar dingin, dioles pakai pasta gigi jauh lebih dingin.

Namun, tujuan yg bener adalah menghambat perluasan luka bakar.

Pasta gigi itu punya bahan kimia tertentu yang bisa mengiritasi & meningkatkan risiko infeksi luka bakar.

Pasta juga bisa menutup luka bakar & bikin kering+lengket yg bakal susah buat dibersihin. Beberapa kasus justru memperluas luka terbuka yg malah meningkatkan risiko infeksi

Ia juga menulis, cukup memakai air bersih mengalir saja, tidak perlu rivanol untuk menangani luka bakar.

Apakah kamu memahaminya, Zet? (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button