Gen Z

Muhammad Ilyas, Gen Z SMK Negeri 1 Bayah dan Ramadan di Perantauan

ZETIZENS.ID – Sudah hampir tiga bulan ini, Muhammad Ilyas, Gen Z SMK Negeri 1 Bayah tinggal di Bayah untuk keperluan PKL di Sultan TV, Kota Serang.

Anak pertama dari empat bersaudara yang mengambil Jurusan Multimedia ini bilang, sesekali homesick. Wajar banget sih, ini pertama kalinya Ilyas menjalani Ramadan di kosan alias perantauan.

Selama sekolah di SMK, Ilyas memilih pulang pergi dari rumah ya bukan ngekos. Secara jarak rumah hanya setengah jam dari sekolah.

“Rasanya jauh dari orangtua dan keluarga saat Ramadan itu agak sepi juga. Biasanya di rumah rame ada tiga adik, sekarang di kosan,” kata Ilyas yang ngekost bareng dua teman lainnya dari SMK N 1 Bayah yang juga lagi PKL di tempat sama.

Ilyas Sudah memasuki bulan ketiga atau bulan terakhir PKL di Sultan TV di kawasan Banjarsari Kota Serang. Terakhir kali pulang ke rumah, sebelum Ramadan.

“Kemarin dapat libur tiga hari sebelum Ramadan. Nanti pulang lagi pas menjelang Lebaran,” kata Ilyas lagi.

Yang dikangenin dari rumah kata Ilyas, ya suasana rumah dan kebersamaan dengan keluarga. Ilyas juga kangen menu takjil bikinan orangtua.

“Biasanya ibu ganti-ganti masak menu takjil, beragam. Favorit saya adalah kolak ubi. Kalau di sini cari menu buka sendiri, beli sendiri, di daerah deket komplek Sultan TV,” lanjutnya.

Meski begitu, Ilyas mengaku, harga jajanan dan makanan di Bayah dan Kota Serang sama aja. Jadi gak ada masalah untuk alokasi uang jajan dan makan. (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button