Viral

Ryan Reynolds, Si Deadpool yang Juga Green Lantern

ZETIZENS.ID – Sebelum sukses dikenal sebagai pemeran superhero Deadpool, Ryan Reynolds lebih dulu memerankan tokoh superhero lainnya yakni Green Lantern. Namun ternyata, film ini dianggap kurang berhasil.

Kesuksesan Ryan Reynolds di film Deadpool pada 2016 sangat berbeda dengan film Green Lantern.

Film Green Lantern yang dibintanginya pada tahun 2011 ini malah mendapatkan banyak kritikan.

Melalui berbagai kesempatan, Ryan Reynolds sering bercanda tentang karakter Green Lantern. Reynolds sempat mengunggah video lucu Green Lantern yang bergabung dengan DCEU.

Ryan Reynolds juga memasukkan referensi tentang Green Lantern di film Deadpool. Di proyek akting terbarunya yaitu Free Guy, Ryan Reynolds berpura-pura tidak pernah mengetahui film Green Lantern. Ryan pun mengungkapkan alasan bercanda tentang Green Lantern.

“Saya tidak tahu, ini sesuatu yang selalu saya lakukan,” kata Ryan saat sesi promosi Free Guy, seperti dikutip dari ComicBook.

“Tapi hal paling penting yang pernah terjadi dalam karier saya adalah selalu menertawakan diri sendiri,” terangnya.

“Ini sejak awal karier dan ada banyak hal untuk ditertawakan,” kata Ryan Reynolds lagi.

Menurutnya, semua orang pernah merasakan hal sama seperti dirinya.

“Semua orang melakukannya. Kamu berbaring di tempat tidur pada malam hari dan berpikir, astaga apa yang dulu saya lakukan sangat mengerikan atau lucu atau menggelikan. Menurut saya, itu bisa menjadi pemicu untuk banyak hal,” jelas Ryan Reynolds.

Sempat Tak Laku

Berbeda halnya dengan karakter Deadpool, Ryan Reynolds dinilai berhasil ia membangkitkan bahkan berhasil menembus tangga box office.

Seperti disampaikan Movie Web, Rabu (30/11/2016), laman Variety menyampaikan bahwa Ryan Reynolds menyempatkan diri untuk berbicara dengan bintang Empire, Taraji P. Henson.

Di percakapan tersebut, Ryan Reynolds mengaku sempat menganggur lama setelah tampil dalam Green Lantern.

*Saya mewakili kematian superhero untuk sementara waktu. Setelah Green Lantern, saya tidak terlalu banyak mendapat pekerjaan,” ujarnya seperti dilaporkan Variety.

Green Lantern yang rilis pada 2011 digarap Warner Bros. Film berisi karakter superhero DC Comics tersebut dirilis satu tahun sebelum penayangan The Dark Knight Rises yang sukses.

Nasib buruk menimpa Green Lantern karena para kritikus memberi skor buruk untuk film ini. Fans juga banyak yang tidak puas setelah menontonnya meskipun pendapatannya di box office tak masuk dalam kategori rugi.

Green Lantern hanya meraih USD$219 juta dari modal produksi sebanyak US$200 juta.

Meskipun tak banyak diajak main film, namun Ryan Reynolds sempat muncul dalam R.I.P.D. pada 2013. Namun film tersebut malah merugi.

Barulah ketika ia tampil sebagai Deadpool pada 2016, popularitasnya langsung menanjak.

Ryan Reynolds sebelumnya pernah tampil sebagai Deadpool dalam X-Men Origins: Wolverine pada 2009 yang banyak dibenci fans.

Ketika 20th Century Fox merombaknya di film baru, Deadpool menjadi salah satu film superhero favorit fans.

“Deadpool adalah salah satu hal yang begitu spesifik. Ia seperti superhero anarki aneh yang sangat saya cintai,” ujar Ryan Reynolds yang bangga dengan perannya sebagai Deadpool. (Hilal)

Hilal Ahmad

Gen Z Enthusiast yang suka menulis apa pun dan bertualang ke mana pun!

Tulisan Terkait

Back to top button