Azriel Ungkap Kehadiran Ashanty Sangat Berperan dalam Hidupnya
ZETIZENS.ID – Setelah perceraiannya dengan Krisdayanti, Anang Hermansyah memutuskan untuk menikahi Ashanty.
Selama menjalani rumah tangga, Ashanty dikenal sebagai ibu sambung yang baik bagi anak-anaknya.
Tak heran jika kehadiran Ashanty disebut sangat berperan dan membuat keluarga Anang lebih hidup.
Hal tersebut sempat divalidasi oleh Aurel yang mengatakan bahwa Ashanty merupakan ibu sambung yang sangat baik.
Baru-baru ini, hal yang sama diungkapkan oleh Azriel Hermansyah. Bagi dirinya, Ashanty memiliki peran penting dalam kehidupannya.
Bahkan, ia mengaku lebih nyaman bersama dengan ibu sambungnya ketimbang bersama ibu kandungnya, Krisdayanti.
Sejak perceraian orang tuanya, Azriel Hermansyah harus melewati masa-masa sulit. ia harus menghadapi kenyataan pahit atas perpisahan kedua orang tuanya.
Dalam keterpurukannya, Azriel menyebut Ashanty sangat berperan menjadi ibu di saat ia sedang berada di masa-masa berat tersebut.
Saking berperannya sosok Ashanty dalam hidupnya, Azriel bahkan berpikir entah akan jadi seperti apa hidupnya sekarang jika tak ada Ashanty dalam hidupnya.
“Yang paling penting itu adanya bunda. kalo misalkan waktu itu gak ada bunda, sekarang pun aku gak tau. Mungkin aku jadi orang yang gak jelas,” ucap Azriel Hermansyah, seperti yang dikutip dari kanal YouTube Denny Sumargo.
Diungkapkan oleh Azriel dalam podcastnya bersama Denny Sumargo kehadiran Ashanty seperti pelindung untuk dirinya dikala sedih.
“Hadirnya dia itu, apa ya. pokoknya dulu setiap pulang sekolah gua nangis. Gua cuman bisa cerita sama bunda, Cuma bunda yang bisa jadi pelindung,” ucapnya.
Diketahui bahwa perceraian orang tuanya memberi dampak perubahan pada sikap Azriel yang menjadi tempramental.
Azriel juga jadi sering menangis jika mengingat apa yang terjadi pada hidupnya. Semasa sekolah bahkan Azriel pernah mengalami fase dijauhi oleh teman-temannya karena perubahan sikapnya.
“Ya pasti (sering nangis), karena itu berat. Itu masa-masa berat. Masa-masa berat itu masa-masa sekolah,” imbuhnya.
Di tengah keterpurukan hidupnya, Ashanty masuk membawa kenyamanan dan berperan sebagai sosok pelindung menggantikan ibu sambungnya.
“Rasanya nyaman sama dia, merasa dipeluk. Sama bokap aja jarang cerita, pasti selalu sama bunda,” tambahnya.
Di podcast itu, Azriel benar-benar menceritakan keberperanan Ashanty yang merubah hidupnya sembari menahan tangis.
Kebaikan Ashanty sebagai ibu sambung mematahkan statement negatif tentang ibu sambung yang biasa dicap tak sebaik ibu kandung. (Sarah)