Seleb

AKB48 Bakal Datang ke Indonesia, Bikin Even Meet and Greet Bareng JKT48

ZETIZENS.ID – Yes! Aitakatta! Idol group asal Jepang yakni AKB48 bakal ke Indonesia menggelar even meet and greet bareng sister groupnya di Indonesia yakni JKT48. Even bertajuk Sister Reunion Personal Meet and Greet ini akan berlangsung di ICE BSD pada 25 Oktober 2025 ini.

Seperti ditulis laman IDN Times, Sister Reunion Meet and Greet JKT48 dan AKB48 digelar untuk merayakan ulang tahun ke-20 AKB48.

Harga tiket Sister Reunion Meet and Greet JKT48 dan AKB48 terdiri dari tiket personal meet and greet seharga Rp50 ribu dan tiket 2-shot seharga Rp180 ribu.

Gak cuma bisa ketemu, ngobrol singkat hingga foto bareng, grup idol kakak beradik ini juga bakal kolaborasi bareng dalam mini live performance. Pastinya duet mereka sangat ditunggu banget!

Caranya, 1 tiket personal Meet and Greet didapatkan dengan membeli Photocard edisi khusus “SISTER REUNION” dengan harga Rp50 ribu. Bisa dibeli di website resmi JKT48.

Nah, 1 tiket berlaku untuk 10 detik dengan 1 pilihan member JKT48 atau AKB48.

Untuk Tiket 2-shot hanya bisa dibeli di website resmi JKT48 dengan harga Rp180 ribu. 1 tiket berlaku untuk foto dengan satu pilihan member JKT48 atau AKB48.

Kamu bisa membeli lebih dari satu tiket meet and greet atau 2-shot. Namun, perhatikan jadwal masing-masing member pilihan kamu, supaya tidak berbarengan yang membuat kamu tidak bisa menghadiri salah satunya.

Jadwal sesi member dan penjualan tiket akan diumumkan secepatnya.

Perform

FYI, ini bukan pertama kali JKT48 dan AKB48 punya even seru yang diisi duet keduanya. Mereka pernah konser bareng di Indonesia dalam konser bareng bertajuk Bergandengan Tangan Bersama Kakak.

Seperti agenda Meet and Greet JKT48 dan even handshake AKB48 lainnya, akan ada perform. Dua grup idol ini juga akan tampil berkolaborasi dalam sesi Stage Activity dan Mini Live Performance.

Jadi, pastikan siapkan chant dan hapalin lirik beberapa lagu terbaru supaya gak ketinggalan momen berharga yang terjadi di panggung. Are u ready? (Zee)

Hilal Ahmad

Gen Z Enthusiast yang suka menulis apa pun dan bertualang ke mana pun!

Tulisan Terkait

Back to top button