Viral

Tantrum, Bule Ini Ceburkan Motor ke Kolam Renang di Bali

ZETIZENS.ID – Belum lama ini viral di media sosial aksi tak terpuji bule yang ceburkan motor ke dalam kolam renang.

Diketahui, motor yang diceburkan tersebut merupakan motor Honda BeAt. Kejadian tersebut terjadi si sebuah villa bertempat di Bali.

Dalam video yang beredar, terlihat sekelompok bule yang sedang party, mereka tampak menggeber-geber Honda BeAT berwarna putih tersebut.

Diduga motor tersebut juga bukan milik pribadi, melainkan motor sewaan di Bali. Sebab di Bali memang cukup mudah untuk menemukan motor sewaan untuk para turis.

Aksi ngawur para turis wisatawan tersebut bahkan sangat mengganggu sebab motor yang digeber itu menghasilkan suara yang sangat nyaring dan menyengat. Terlihat salah seorang bule menggeber-geber Honda BeAT dan satu orang lagi menahan tuas rem. Entah apa maksud dan tujuan dari para turis bule tersebut melakukan hal itu.

Video tersebut mulanya viral setelah diunggah oleh akun @idiots_inbali. “The Boys here for good time not for long time,” tulis akun tersebut.

Dari cuplikan video itu, setelah puas digeber-geber kemudian pria yang memegang tuas rem menyingkir.

Aksi para bule itu tentu membuat warganet geram dengan kelakuannya. Pasalnya, para orang bule yang sedang melakukan aksinya itu terlihat tertawa terbahak-bahak seolah tak melakukan kesalahan. Lantas mereka pun tancap gas menyeburkan motor itu.

Setelah tenggelam di dasar kolom renang, terdengar si perekam video juga ikut tertawa kencang. Perbuatan para turis yang disengaja itu lantas memancing komentar warganet.

“This is not funny, people have not respect (Ini tidak lucu, orang-orang tidak menghargai)” tulis warganet.

“No wonder Bali is tired of the tourists (Pantesan Bali capek sama turisnya)” komentar akun lainnya.

Akibat aksi tak pantas yang dilakukan oleh para bule itu, sejumlah warganet mengkhawatirkan kerugian yang dialami oleh pemilik motor dan pihak villa.

“Motor sudah pasti rusak. Air kolam harus diganti, yang punya villa atau hotel rugi banget ini,” keluh warganet lainnya.

Tak jarang yang menyuruh untuk bule-bule itu segera dipulangkan karena melakukan aksi tak berguna dan merugikan.

“Tangkap pulangkan mereka Gak pantas tinggal Di Bali !!! Tolong Mbok @niluhdjelantik<,” ujar warganet lain.

Hingga berita ini dimuat, unggahan tersebut mendapat 2,4 ribu suka dan ratusan komentar. (Sarah)

Tulisan Terkait

Back to top button