Viral Nobita, Shizuka, Suneo, dan Giant Versi Kearifan Lokal
ZETIZENS.ID – Kreatif, seorang konten kreator asal Indonesia tengah menjadi sorotan dan menuai banyak pujian usai berinovasi menjadikan karakter yang ada dalam kartun Doraemon dengan versi kearifan lokal.
Karya kreatif dan menakjubkan tersebut, diunggah oleh sang konten kreator dalam Instagram resminya dan kini menjadi trending di platform X.
Konten kreator yang membuat kreasi tersebut bernama Pasko Bayoh, ia membuat tampilan karakter dalam serial kartun Doraemon tampak nyata.
Ada sembilan karakter serial Doraemon yang berhasil dikreasi ulang oleh Pasko Boyoh. Di antaranya ialah Doraemon, Nobita, Shizuka, Suneo, Giant, Jaiko, Tamako Nobi ibu dari Nobita, dan Nobisuke Nobi ayah Nobita.
Pasko Boyoh membuat karakter-karakter ini sesuai dengan konsep budaya di Indonesia, ia juga menambahkan sentuhan teknologi AI yang membuat karakter-karakter tersebut nampak semakin realistis.
Para karakter dalam serial Doraemon memang sangat khas Jepang, namun ia bisa menggabungkan antara khas Indonesia dan khas Jepang dalam karakter yang ia buat sesuai dengan keinginannya.
Menurutnya, tak mudah membuat karakter-karakter yang sesuai dengan budaya Indonesia, diperlukan usaha keras dan kreativitas untuk menciptakannya.
Berkat kreativitasnya yang tinggi, postingan karya Pasko ini mendapat sambutan baik dari warganet Indonesia, banyak komentar positif berupa pujian yang meramaikan postingannya.
Kini postingannya telah mendapatkan like lebih dari 3.000. Ada juga yang merespons karakternya lucu, bahkan bertanya bagaimana cara membuatnya. (Sarah)