Khazanah

Aston Hotel Siapkan Menu Ramadan Spesial untuk Berbuka Puasa

ZETIZENS.ID – Ramadan tinggal menghitung hari. Memenuhi kebutuhan masyarakat dalam santap berbuka puasa, Aston Banten Cluster yang meliputi Aston Anyer Beach Hotel, Aston Cilegon Boutique Hotel, dan Aston Serang Hotel and Convention Center menyediakan menu spesial.

Hal ini diungkap manajemen Aston Banten Cluster pada Media Preview Ramadan Delight yang digelar di area resto Aston Serang Hotel and Convention Center pada Rabu, 6 Maret 2024.

Doddy Fathurochman, General Manager Aston Banten Group mengungkapkan, menyambut Ramadan seperti biasa ada menu ifthar atau berbuka puasa.

“Sebagai hotel baru, Aston Serang Hotel ingin meramaikan suasana ifthar. Tapi bukan hanya di Serang, juga Anyer dan Cilegon. Didukung chef profesional, kita sudah yakin ada di tangan yang benar,” jelasnya di depan awak media.

Aston Hotel Chef
Aston Hotel Chef

Chef Windu saat acara ini mengatakan, untuk tahun ini pihaknya berasosiasi dengan tim Aston Anyer dan Cilegon.

“Semua tentang takjil yang identik gorengan tapi tidak terlalu banyak minyak dengan kelas lebih bagus. Untuk pastry bakery, semua yang ada di sini menjadi favorit,” tukasnya.

Untuk menu berat, menghadirkan makanan bertema middle East. Ini menjadi favorit banyak orang.

Menu lain ada bread yang ditampilkan berbagai macam. Juga ada salad serta sup yang mengarah ke Indonesia lokal dan tidak semua bersantan. Sup yang dimaksud lebih clear, bening, dan segar.

Untuk makanan, ada pilihan asian misalnya makanan chinesse. Supaya tidak bosan, menu akan berganti terus dengan tema berbeda setiap hari.

Untuk menu Indonesia, disiapkan kambing guling versi Indonesia, ada tongseng, lontong, juga bakso.

“Kita mencoba mengcreate buffet menu yang menjadi favorit saat buka puasa. Ini dibuat ini berdasarkan analisis kami,” tukasnya.

Aldo, perwakilan manajemen Aston lain menjelaskan informasi promo dan program masing-masing di tiga hotel Aston di Banten.

“Di Aston Serang adalah Ramadan Village. Ini Ramadan pertama Aston Serang dan menjadi spesial. Di Aston Serang ada Ramadan delight. Buka harga Rp 158 ribu plus plus dan buy 4 get 5. Jadi hanya bayar 4 porsi untuk 5 orang,” kata Aldo.

Untuk Aston Cilegon paket menu berbuka Rp 178 ribu plus plus. Promo early bird ini bisa dinikmati pada minggu pertama Ramadan untuk booking. Setelah itu harga menjadi Rp 180 ribu plus plus. Early bird ini pesan di minggu pertama tapi bisa untuk dipakai di minggu kedua sampai empat,” jelas Aldo.

Untuk di Cilegon, menu ini bisa dinikmati bukan hanya di area resto tapi juga secara privat dinning di Aston Cilegon lantai 2 dan 9. Dibuka dengan harga Rp 188 ribu plus plus.

Sedangkan untuk di Aston Anyer, paket ifthar sama seperti di Aston Serang yakni Rp 158 ribu. Di Aston Anyer ini menyasar segmentasi keluarga yang melakukan vakansi family.

Deni, Coorporate Food and Beverage Manager pada momen ini mengatakan, mereka dari grup hotel Archipelago sangat mensupport program ifthar Ramadan ini.

“Hampir 150an hotel di seluruh nusantara di bawah naungan Archipelago memiliki program Ramadan tersendiri dengan ciri khas kuliner lokal. Misalnya Ramadan Village yang jadi tema di Aston Serang,” jelasnya. (Hilal)

Hilal Ahmad

Gen Z Enthusiast yang suka menulis apa pun dan bertualang ke mana pun!

Tulisan Terkait

Back to top button