Ikadiksi Untirta Menginspirasi Melalui Cinta dan Kepedulian Ikadiksi Bersama Panti Asuhan
ZETIZENS.ID – Ikatan Keluarga Mahasiswa KIP-K dan Bidikmisi (Ikadiksi) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa mengadakan kegiatan Ikadikisi Membangun Harapan (IMH) di Panti Asuhan Al-Arif, Kasemen, Kota Serang Banten pada 25 Agustus 2024.
Kegiatan ini mengusung tema, “Menginspirasi Melalui Cinta dan Kepedulian Ikadiksi Bersama Panti Asuhan”.
Ketua Pelaksana Ismatulloh melaporkan, kegiatan ini diikuti 40 peserta IMH tahun 2024.
Ketua Umum Ikadiksi Untirta Najarulloh menyatakan, kegiatan IMH ini sebagai bentuk rasa kepedulian yang tinggi terhadap anak-anak panti.
Melalui kegiatan ini kita dapat merasakan langsung kondisi kehidupan anak anak panti asuhan.
“IMH ini sebagai bentuk pembelajaran yang berharga agar kita lebih bersyukur lagi atas kondisi atau kehidupan yang dialami saat ini,” tuturnya.
Ketua Dewan Pertimbangan Ikadiksi Untirta, Siti Adila Nurhanis menyatakan, kegiatan ini berfokus untuk membantu anak-anak Panti Asuhan yang berlandaskan kepedulian sosial dan ikut serta membangun masyarakat.
“Semoga dengan adanya kegiatan IMH ini, dapat berkesan dan memberikan motivasi bagi anak-anak Panti Asuhan Al-Arif untuk terus semangat menjalani hidup dan mencapai impian dan cita-cita, serta donasi yang telah terkumpul menjadi salah satu akses juga bagi masyarakat untuk menyalurkan ke Panti Asuhan melalui Ikadiksi menjadi bermanfaat dan ladang amal jariyah bagi kita semua,” harapnya.
Acara ini dibuka oleh Pengurus Panti Asuhan Al-Arif, Pingky Romlah Sari. Ia menjelaskan, bahwa ia sangat senang dan bersyukur telah memilih Panti Asuhan Al-Arif sebagai tempat di kegiatan IMH ini.
Tujuan dari kegiatan ini yaitu memotivasi anak-anak di Panti Asuhan untuk meraih impian mereka meskipun dalam kondisi yang mungkin tidak mudah.
Selain itu, kegiatan ini dapat mengedukasi masyarakat akan pentingnya memberikan dukungan kepada anak-anak Panti Asuhan agar dapat meningkatkan rasa semangat mereka.
Adapun kegiatan IMH 2024 yaitu kegiatan mendongeng, perlombaan, kegiatan mewarnai dan membuat pohon kenangan serta memberikan donasi kepada pengurus panti.
Melalui momentum ini, Pingky berharap semuanya bisa saling mengenal keluarga di Ikadiksi dan membangun hubungan yang baik antara mahasiswa penerima KIP-K dan Bidikmisi Untirta dengan pengurus dan anak-anak Panti Asuhan Al-Arif.
“Harapannya semoga diadakannya kegiatan ini, kita dapat saling mengenal keluarga di Ikadiksi serta memberikan pengalaman baik agar kedepannya hubungan kita baik mahasiswa penerima KIP-K dan Alumni Bidikmisi Untirta selalu terjalin erat,” harapnya.
Kegiatan ini diisi oleh materi yang disampaikan Neneng Runtasih, S.Pd. Neng menyampaikan sebuah dongeng dengan menggunakan boneka dengan tema menginspirasi anak-anak panti baik tentang kekeluargaan maupun lingkungan hidup bersama.
Selain materi, dalam rangkaian IMH ini diisi dengan beberapa perlombaan di antaranya estafet karet, berjalan menggunakan kardus, dan estafet sarung.
Dalam acara perlombaan ini anak-anak panti sangat berantusias mengikutinya serta pengurus panti dan panitia juga ikut meramaikan perlombaan tersebut.
Kegiatan selanjutnya yaitu mewarnai dan membuat pohon kenangan bersama anak-anak panti. Mereka sangat senang sekali, karena itu merupakan kegiatan yang sangat disukai oleh anak-anak yang usianya masih dibawah 13 tahun.
Dalam acara ini beberapa Dewan Pertimbangan Ikadiksi dan LSO Ikadiksi FT Untirta turut hadir .
Rangkaian kegiatan yang terakhir yaitu pemberian donasi kepada Panti Asuhan Al-Arif berupa uang, sembako, bibit pohon mangga, boneka dan pakaian. Donasi ini di serahkan secara simbolis kepada Pingky sebagai pengurus Panti Asuhan Al-Arif.
“Saya dan anak-anak mengucapkan banyak terimakasih kepada pengurus IKADIKSI Untirta dan masyarakat yang telah memberikan bantuannya, semoga apa yang diberikan kepada panti ini bisa bermanfaat dan kebaikannya dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa,” tuturnya. (Zee)