Gen Z

Hamim Ayatullah Az-Zukhruf, Gen Z SMAN 6 Kota Serang dan Fisika

ZETIZENS.ID – Gen Z satu ini lain dari yang lain. Di saat siswa lain menghindari Fisika karena rumusnya yang njelimet dan gak relate sama Gen Z, dia justru menyukainya.

Dialah Hamim Ayatullah Az-Zukhruf. Ditemui saat Education Visit to SMAN 6 Kota Serang pada 19 Februari 2026 lalu, siswa kelas 12.5 asal Kragilan ini mengaku sangat menyukai Fisika.

“Pelajaran favorit saya fisika. Suka aja gak ada alasannya,” terang alumni SMP di Ciruas yang lahir tahun 2007 ini.

Ditanya apa sih tantangan belajar Fisika misal susah menghafal rumus dan menerapkannya saat menyelesaikan soal, Hamim bilang tantangannya ga ada.

“Keseruannya ya ngitungm Rumus yang paling diingat di pelajaran Fisika adalah vektor. Gatau udah lupa ada di kelas 10 soalnya,” tutur Gen Z yang hobi main game Mobile Legends alias ML.

Selain suka Fisika dia juga pernah juara 2 kompetisi turnamen warkop ML ini.

“Sekarang udah jarang main game, mau ujian fokus. Ada US di 17 Maret dan UTBK,” katanya lagi.

Rencananya setelah lulus sekolah, ia mau ambil kuliah di luar Banten dan pilih jurusan Fisika murni.

“Di sini adanya pendidikan Fisika, makanya mau cari kampus di luar Banten,” pungkasnya. (Zee)

Tulisan Terkait

Back to top button