Pererat Silaturahmi, Ratusan Pesilat Ikuti Latgab Serang Menyala

ZETIZENS.ID – Ratusan pesilat Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) yang berasal dari berbagai sekolah dan tempat les silat Tapak Suci di Kota dan Kabupaten Serang mengikuti kegiatan latihan gabungan (Latgab) Tapak Suci Serang Menyala yang digelar di KP3B, Sabtu (29/11/2025).
Latihan gabungan tersebut dihadiri oleh para pelajar mulai dari SD, SMP, SMA, hingga mahasiswa. Dalam latihan gabungan tersebut peserta dan pelatih sangat antusias dan semangat dalam mengikuti setiap rangkaian latihan.
Ketua pelaksana kegiatan Latgab, Edwin Mahesa P mengatakan, latihan gabungan ini digelar untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama pesilat tapak suci dan menumbuhkan semangat kolaborasi meskipun berbeda unit latihan.
“Acara ini sebagai ajang silaturahmi antar pesilat tapak suci. Juga untuk meningkatkan rasa bangga terhadap tapak suci sehingga bisa melahirkan kader-kader tapak suci yang militan,” katanya, Minggu (29/11/2025).
Dia menyampaikan, dengan adanya kegiatan latgab, diharapkan bisa mematik semangat bertapak suci di seluruh rentang usia.
Edwin mengatakan, latgab ini berawal atau diinisiasi oleh tiga pelatih tapak suci yang memiliki hubungan antara pelatih dan siswa yang kini sama-sama memegang beberapa unit latihan termasuk les silat.
Adapun ketiganya yakni Edwin Mahesa P yang merupakan pelatih les silat Sayap Merpati, Dafa Afrilian yang merupakan pelatih les silat Tiger Kick dan Rohimi yang merupakan pelatih dari dua pelatih lainnya yang juga membuka les silat bernama Rajawali Curug.
“Jadi, latgab ini berawal dari niat untuk berkumpul bersama yang merupakan murid-murid dari satu orang pelatih. Dan alhamdulillah, latgab ini dihadiri sekitar 170 siswa. Baik itu siswa dari unit yang kita pegang maupun unit lain yang ingin ikut serta meramaikan,” jelasnya.
Pelatih lainnya, Rohimi mengatakan, dengan adanya kegiatan latgab, diharapkan para siswa Tapak Suci bisa saling mengakrabkan diri meskipun berbeda unit latihan.
“Kita berharap, usai latgab rasa persaudaraan antar pesilat tapak suci ini bisa semakin terjalin kuat,” tegasnya.
Di tempat yang sama, salah satu peserta latgab, Salsadila mengatakan bahwa dirinya sangat antusias mengikuti setiap rangkaian kegiatan latihan gabungan Tapak Suci Serang Menyala.
“Seru, kita bisa saling kenal sama anak-anak tapak suci sekolah lain. Harapannya sih mudah-mudahan bisa ada latgab lagi dan pesertanya bisa makin banyak. Biar bisa banyak temen juga,” tandasnya. (Zee)







